Rayakan Ulang Tahun, Pedagang Pentol Keliling Pangkalan Bun Gelar Turnamen Futsal

Pedagang pentol keliling di Kota Pangkalan Bun bernama Jamil mendadak jadi perbincangan lantaran mengadakan turnamen futsal memeriahkan ulang tahunnya.

apahabar.com, PANGKALAN BUN - Seorang pedagang pentol keliling di Kota Pangkalan Bun, Kalteng bernama Jamil (50) mendadak jadi perbincangan lantaran mengadakan turnamen futsal dalam rangka merayakan hari ulang tahunnya yang ke-50.

Tidak tanggung-tanggung, turnamen yang diadakan ini tanpa melibatkan pihak sponsor atau pemerintah daerah. Bahkan pesertanya juga cukup banyak karena dibuka untuk semua kalangan, mulai dari tingkat pelajar SMP, SMA, hingga kategori umum yang datang dari luar daerah.

Turnamen futsal yang diadakan Jamil ini bertajuk 'Meatball Cup 2023' itu menyediakan hadiah cukup menjanjikan yakni uang pembinaan jutaan rupiah dan tropi untuk para juara di setiap kategori.

Saat turnamen futsal yang diadakan berlangsung, ia pun nampak masih berjualan seperti biasa dengan gerobak pentolnya di depan Gedung Futsal di Jalan Sutan Syahrir, Kota Pangkalan Bun yang tidak jauh dari perkantoran Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat.

Saat diwawancarai, Jamil menjelaskan kalau ia sengaja mengadakan turnamen futsal ini saat hari ulang tahunnya. Karena kecintaannya terhadap dunia olahraga terutama futsal dan ingin menghidupkan futsal di Kota Pangkalan Bun.

"Idenya dari saya sendiri, dalam rangka hari ulang tahun yang ke-50 sekaligus 15 tahun usaha Meatball yang saya jalani ini," katanya, Senin (20/2).

Dengan terselenggaranya turnamen futsal ini, Jamil berharap olahraga futsal bisa semakin meriah dan semakin diminati lagi, hingga memunculkan bibit-bibit pemain futsal yang handal dan profesional di Kota Pangkalan Bun, Kalteng.