Hot Borneo

Ratusan Pelanggar Terjaring Operasi Patuh Intan Polres HSS

apahabar.com, KANDANGAN – Hari ke 12 Operasi Patuh Intan 2022, total sudah ada 110 pelanggar lalu…

Satlantas Polres HSS memberikan teguran kepada pengendara saat Operasi Patuh Intan 2022. Foto-Istimewa.Foto-Satlantas Polres HSS for apahabar.com

apahabar.com, KANDANGAN – Hari ke 12 Operasi Patuh Intan 2022, total sudah ada 110 pelanggar lalu lintas diberikan surat teguran oleh Satlantas Polres Hulu Sungai Selatan (HSS), Jumat (23/6).

Kasat Lantas Polres HSS, Iptu Nur Awaluddin Natsir menyampaikan operasi yang digelar sejak 13 hingga 26 Juni ini menyasar pengendara yang tak patuh aturan.

“Pelanggaran yang bisa menyebabkan kecelakaan lalu lintas, di antaranya tidak menggunakan helm atau kelengkapan kendaraannya kurang,” kata Iptu Nur Awaluddin.

Berdasarkan instruksi Kepala Korlantas Polri Irjen Firman Santhyabudi dan Kepala Polres HSS AKBP Sugeng Priyanto, selama operasi ini penindakan hanya boleh dilakukan menggunakan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

“Selama operasi patuh, penindakan melalui ETLE. Karena kita masih belum ada, maka hanya memberikan surat teguran,” jelasnya.

Data Satlantas Polres HSS sampai dengan Jumat (24/6) siang, sudah ada sebanyak 110 surat teguran diberikan pengendara.

Angka ini mengalami penurunan jika dibandingkan dalam operasi yang sama pada tahun 2021, yakni sebanyak 285 surat teguran.

Terkait ETLE, Satlantas Polres HSS juga telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah guna melakukan pengimplementasian teknologi pencatat pelanggaran-pelanggaran lalu lintas secara elektronik tersebut.

Tujuannya untuk mendukung keamanan, ketertiban, keselamatan dan ketertiban dalam berlalu lintas.

“Kami sudah mengajukan surat kepada pemerintah daerah, masih menunggu tindak lanjut dalam penerapan ETLE,” ucap Iptu Nur Awaluddin.