Sport

Raih 19 Poin, Gamers Banua Capai Target di MotoGP eSport

apahabar.com, BANJARMASIN – Tidak buruk hasil yang diraih Putut Maulana di global series MotoGP eSport Championship…

Putut Maulana dengan wajah serius membawa nama Indonesia di global series MotoGP eSport Championship 2019. Foto-MotoGP eSport

apahabar.com, BANJARMASIN – Tidak buruk hasil yang diraih Putut Maulana di global series MotoGP eSport Championship 2019, Sabtu (14/9). 19 poin diraih gamer Kalimantan Selatan ini.

Perjuangan gamers dengan id Moe tersebut dimulai di seri pertama yang berlangsung San Marino, sehari menjelang penyelenggaraan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano Marco Simoncelli.

Sama seperti balapan, 12 peserta dari berbagai negara ini mesti melakoni kualifikasi untuk menentukan posisi start, Jumat (13/9). Bedanya dalam setiap seri, gamers melakoni balapan di dua sirkuit berbeda.

Kualifikasi race pertama di Sirkuit Mugello Italia, Moe mencatatkan waktu 1:43.327 menit dan start dari urutan sembilan. Sedangkan pole diraih gamer Italia, AndrewZH, dengan keunggulan 0,688 detik atas Moe.

Kemudian dalam kualifikasi race kedua di Sirkuit Red Bull Ring Austria, Moe kembali berada di peringkat sembilan, tertinggal 0,978 detik pole sitter Cristianmm17 dari Spanyol.

Start dari urutan sembilan di race pertama, Moe sempat kesulitan bersaing. Baru di lap 5 dari total 10 lap, Moe yang menggunakan livery LCR Honda ini bisa naik ke urutan delapan.

Menjelang last lap, Moe berhasil menduduki peringkat ketujuh. Posisi itu terus dipertahankan hingga finish, setelah pria kelahiran Banjarmasin 28 Oktober 1989 ini mampu mengatasi tekanan Mereja dari Brasil.

Sementara pemenang race pertama adalah AndrewZH. Rekan satu manajemen Moe ini hanya unggul 0,400 detik atas Cristianmm17 di peringkat kedua. Sedangkan juara dunia dua kali, trastevere73, menempati podium ketiga.

Memasuki race kedua, persaingan berlangsung lebih ketat. Namun hampir semua peserta melebar di tikungan pertama Red Bull Ring.

Persaingan itu sempat menghasilkan insiden, ketika AndrewZH bersenggolan dengan AdrianDP26 dari Spanyol di lap 2. Akibatnya AndrewZH terjatuh dan insiden tersebut sempat diinvestigasi race direction.

Beruntung AdrianDP26 selamat dari sanksi, sehingga tetap berhak menempati peringkat kelima. Pun situasi itu menguntungkan Moe, karena bisa naik ke peringkat ketujuh.

Bahkan satu lap berselang, Moe mampu mengatasi perlawanan EleGhosT555 dari Spanyol untuk menempati urutan keenam. Posisi tersebut berhasil dipertahankan sampai balapan berakhir.

Sementara Cristianmm17 tidak mengalami kendala berarti. Menggunakan livery Suzuki Ecstar, pria Spanyol ini finish dengan gap time 4,266 detik atas Juan_nh16.

Dengan hasil tersebut, Moe mengantongi total 19 poin dan berada di peringkat ketujuh klasemen. Moe tertinggal 26 poin dari Cristianmm17 di posisi teratas.

“Hasil seri pembuka sudah cukup bagus. Setelah final draft beberapa minggu sebelumnya, target saya adalah menempati top 8 di kejuaraan,” papar Putut.

Tertinggal 26 poin dalam dua seri tersisa, Putut realistis mengejar posisi paling atas, “Saya hanya mencoba berusaha, karena menempati tiga besar saja cukup berat,” tandasnya.

Selanjutnya Moe dan semua peserta hanya memiliki waktu persiapan selama lima hari, sebelum seri kedua di Aragon atau bertepatan dengan penyelenggaraan MotoGP Aragon.

Sama seperti seri pertama, balapan MotoGP virtual ini dapat disaksikan langsung melalui channel MotoGP eSport di Twitch, YouTube, Facebook dan Twitter, plus laman motogp.com.

Mengenakan livery LCR Honda milik Cal Crutchlow, Putut Maulana meraih hasil cukup memuaskan di seri pembuka. Foto-Istimewa

Baca Juga: Barito Boyong 22 Pemain ke Madura, Torres, Cassio dan Sackie Doe Juga

Baca Juga: Jelang Banua Futsal League 2019, AFC Rovers 19 Susun Kekuatan

Reporter: Bastian AlkafEditor: Ahmad Zainal Muttaqin