PSI Nebeng Kaesang, Legislator PDIP Depok Sindir Lewat Tiktok

Ketua Fraksi PDIP DPRD Depok, Ikravany Hilman menyindir PSI. Sindiran itu diberikan melalui unggahan video di Tiktok.

Ketua Fraksi PDIP, DPRD Kota Depok, Ikravani Hilman. foto: tangkapan layar tiktok Ikravani Hilman

apahabar.com, DEPOK - Ketua Fraksi PDIP DPRD Depok, Ikravany Hilman menyindir PSI. Sindiran itu diberikan melalui unggahan video di Tiktok.

Video itu berdurasi 1 menit 46 detik.  Berlatar baliho bergambar Kaesang Pangarep di Jalan Margonda, Depok.

Intinya, kata Ikra, Partai Solidaritas Indonesia itu hanya numpang populer dengan nama Kaesang. Sama halnya ketika nebeng dengan Ganjar Pranowo.

Baca Juga: PSI Depok Pasang Baliho Fotonya, Kaesang: Itu Foto dari Saya

Saat dikonfirmasi, Ikra mengaku sengaja membuat video itu. Tetapi yang ditekankan adalah PDIP percaya pada pengkaderan dan kapasitas kader-kadernya. 

"Sebetulnya memang ini fungsi partai melakukan pengkaderan, jangan sampai kegagalan pengkaderan mengambil jalan pintas, kenapa enggak Giring yang dimajukan di Depok, kenapa Kaesang, bukan Giring," katanya, Senin (5/6) siang.

Soal kritikan yang dilayangkan, dia mengaku sepakat. Tapi urusan bilboard, baginya omong kosong.

"Bahasanya tidak begitu, sekarang jelaskan apa hubungannya PSI menang dengan Kaesang wali kota, PSI menang itu harus lebih dari 12 kursi dong," ucapnya.

Baca Juga: Hangat di Depok, Kaesang Pilih Solo! Sleman Juga Boleh

Di bagian ini, kata dia, PSI tak ada bedanya dengan PKS. Yang menjanjikan pajak kendaraan gratis dan SIM seumur hidup, karena yakin tak akan menang.

"Kalau ditagih, nanti mereka jawab kan gua enggak menang, orang sudah keburu ketipu dan berharap," ucapnya.

Ikra bukannya tak mendukung Kaesang maju sebagai Wali Kota Depok atau di daerah manapun. Ia hanya tak sepaham dengan PSI.

"Itu hak pilih semua orang, tapi ya kampanyenya jangan tipu-tipu lah. PSI menang atau tidak, Kaesang tetap punya kesempatan untuk jadi Wali Kota Depok. Akui saja kalau berharap dari popularitas orang lain untuk mendongkrak suara," sindirnya.

Baca Juga: Tak Berpengalaman, Kaesang Bakal Susah Urus Depok

Sebelumnya, Ketua DPD PSI Kota Depok, Oparis Simanjuntak mengatakan alasan partainya dorong Kaesang Pangarep maju Pilkada Depok. Mereka berharap bisa menekan angka golput dan mendongkrak perolehan suara PSI di Depok.

"Beberapa survei yang kami temui, masyarakat tidak ikut memberikan hak suaranya karena menganggap yang menang itu-itu saja, tentu mereka ingin ada perubahan," kata Oparis di Depok, Kamis, (1/6).