pria tenggelam

Pria Tanpa Identitas Tenggelam di Kali Bekasi Rawalumbu

Seorang pria tanpa identitas tenggelam di Kali Bekasi, Kecamatan Rawalumbu, Bekasi, Senin (31/7) pagi. Korban dinyatakan tewas.

Tim Sar Gabungan melakukan oenyelamatan pria tenggelam di Kali Bekasi, Senin (31/7). Foto: apahabar.com/Mae Manah

apahabar.com, BEKASI - Seorang pria tanpa identitas tenggelam di Kali Bekasi, Kecamatan Rawalumbu, Bekasi, Senin (31/7) pagi. Korban dinyatakan tewas.

Kepala Unit Siaga SAR Bekasi, Rizky Dwianto menyebut mereka menerima laporan sekitar pukul 09.00 WIB.

"Tim SAR gabungan dibagi menjadi tiga. Yang pertama kami melakukan pencarian dengan aqua eye. Kedua, kami melaksanakan penyisiran dengan menggunakan perahu karet. Ketiga melaksanakan pencarian visual dari lokasi kejadian sampai dengan hasipon," paparnya.

Baca Juga: Rayakan Ultah, Dua Remaja Putri Tenggelam di Kalimalang Bekasi

Setelah melakukan berbagai upaya pencarian dan penyelamatan, Tim Sar Gabungan akhirnya berhasil menemukan korban. Sekira pukul 10.43 WIB. Nahas, ia sudah tewas.

"Korban ditemukan di jarak 2 meter dari lokasi tenggelam. Selanjutnya, korban diserahkan ke Polsek bekasi Timur," ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Bekasi Timur, Kompol Sukadi mengatakan sampai saat ini pihaknya belum menemukan identitas korban.

"Kami sudah panggil RT untuk mengecek korban tersebut. Ternyata RT tidak mengenali korban tersebut," katanya.

Baca Juga: Tiga Pemuda Bogor Tenggelam saat Ritual Pengobatan Alternatif

Motif dari peristiwa itu juga belum terungkap. Namun berdasarkan keterangan saksi mata, warga sekitar sempat berupaya menolong.

"Menurut informasi warga tau tau korban tersebut sudah di dalam air dan dicoba melakukan pertolongan, akan tetapi yang bersangkutan tidak mau ditolong," tutupnya.

Saat ini, polisi masih mendalami peristiwa tersebut. Sementara, jasad korban telah dibawa ke RSUD Kota Bekasi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.