Kalsel

Polres Batola Dapat Penghargaan Wilayah Bebas Korupsi

apahabar.com, MARABAHAN – Bertepatan dengan Hari Anti Korupsi Internasional, Polres Barito Kuala menerima penghargaan dari Kementerian…

Kapolres Barito Kuala, AKBP Bagus Suseno, bersama Kasat Lantas, AKP Faisal Amri Nasution, setelah menerima penghargaan dari Kemenpan RB. Foto-Humas Polres Batola

apahabar.com, MARABAHAN – Bertepatan dengan Hari Anti Korupsi Internasional, Polres Barito Kuala menerima penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Selasa (10/12).

Penghargaan tersebut disebabkan keberhasilan membangun zona integritas secara masif, sehingga memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

Kapolres Batola, AKBP Bagus Suseno, menerima penghargaan tersebut dari Menpan RB, Tjahjo Kumolo, di Hotel Bidakara Jakarta. Penganugerahan juga dihadiri AKBP Mugi Sekar Jaya yang merupakan mantan Kapolres Batola, sebelum digantikan Bagus.

Dalam kesempatan yang sama, Bagus mendapatkan penghargaan sebagai Pelopor Perubahan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK di lingkungan Polri.

WBK/WBBM 2019 merupakan predikat yang diberikan kepada 506 unit kerja dari 63 instansi pemerintah. Adapun dari lingkungan Polri, terdapat 42 unit kerja yang menerima penghargaan.

Mereka dinilai berkomitmen memberantas korupsi, serta peningkatan pelayanan melalui reformasi birokrasi.

“Alhamdulillah Polres Batola telah berhasil mendapatkan predikat WBK/WBBM dari Kemenpan RB,” ungkap Bagus.

“Namun kedepan tugas kami semakin berat, karena harus mempertahan predikat WBK/WBBM agar jangan sampai dievaluasi. Semoga kami mampu dengan komitmen dan integritas seluruh anggota,” tandasnya.

Terdapat enam tahapan dalam pembangunan zona integritas. Diawali pencanangan, dilanjutkan perbaikan manajemen perubahan, penguatan tata laksana, hingga peningkatan kualitas pelayanan publik.

Kemudian setiap unit kerja dinilai oleh tim internal. Tahapan dilanjutkan evaluasi tim penilai nasional, diikuti penetapan predikat unit kerja pelayanan.

Selain Polres Barito Kuala, terdapat 42 unit kerja dalam lingkungan Polri yang menerima penghargaan. Foto-Humas Polres Batola

Baca Juga: Keruhnya Air Terjun Mandin Damar Diduga karena Tambang Emas Ilegal

Baca Juga: UMP Kalsel Meningkat, BLK Juga Dituntut Optimal

Reporter: Bastian AlkafEditor: Syarif