Kalsel

Polres Batola Dapat 48 Anak di Anjir Pasar

apahabar.com, MARABAHAN – Diwarnai tangis ketakutan, tidak kurang 48 anak mengikuti sunatan masal yang dihajat Polres…

Kapolres Barito Kuala, AKBP Mugi Sekar Jaya meninjau pelaksanaan sunatan masal di Mapolsek Anjir Pasar, Kamis (5/9). Foto – apahabar.com/Bastian Alkaf

apahabar.com, MARABAHAN – Diwarnai tangis ketakutan, tidak kurang 48 anak mengikuti sunatan masal yang dihajat Polres Barito Kuala di Mapolsek Anjir Muara, Kamis (05/09).

Anjir Muara merupakan lokasi pertama dari 17 kecamatan yang disasar program bakti sosial sunatan masal Polres Batola.

Dimulai pukul 10.00 Wita, 48 anak yang berasal dari berbagai desa di sekitar Mapolsek Anjir Pasar tersebut cukup antusias menunggu giliran.

Namun antusiasme itu berubah menjadi ketakutan, ketika mulai terdengar tangisan dari anak yang mendapat giliran pertama disunat.

Tak urung beberapa anak yang menunggu di tenda, juga ikut menangis dan merengek minta pulang. Sebagian besar dapat ditenangkan, tetapi seorang anak tak berhenti menangis dan akhirnya dibawa pulang.

“Ternyata kada sakit. Rasa diigut samut haja, ” celoteh seorang bocah bernama Royan yang diantar sang ayah.

Selain disunat gratis, setiap anak juga mendapat bingkisan berupa sarung dan peci. Mereka sekaligus mendapat pengalaman baru bahwa kantor polisi tak seseram yang dibayangkan.

“Memang tujuan dari bakti sosial ini adalah mendekatkan kami kepada masyarakat dan berusaha menjalin ikatan emosional. Kami menargetkan 1.000 anak yang disunat melalui program ini,” papar Kapolres Batola AKBP Mugi Sekar Jaya.

“Ke depan kalau memang dibutuhkan masyarakat untuk bakti sosial operasi bibir sumbing, kami juga siap memfasilitasi. Silakan menghubungi Polsek terdekat untuk mendaftar,” imbuhnya.

Setelah Anjir Muara, sunatan masal selanjutnya digelar 12 September 2019 di Polsek Anjir Pasar. Berturut-turut kemudian Mekarsari dan Tabukan.

“Jadwal selanjutnya di Mekarsari dan Tabukan menyesuaikan, karena bisa saja dilangsungkan dua kali seminggu,” jelas Mugi.

Anggota Polsek Anjir Muara berusaha membujuk anak yang ketakutan disunat, kendati sudah didaftarkan. Foto – apahabar.com/Bastian Alkaf

Baca Juga: Antisipasi Dampak Kabut Asap di HSU, BPBD Kalsel Bagikan 2.000 Masker

Baca Juga: Esok, Dinkes Banjarmasin Mulai Bagi-Bagi Masker

Reporter: Bastian AlkafEditor: Aprianoor