Mutasi Pejabat Polri

Pisah Sambut Kapolda Metro Karyoto Dimeriahkan Gelaran Khas Betawi

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto resmi mulai berkantor menggantikan Fadil Imran yang didapuk sebagai Kabaharkam Polri. Penyambutan Karyoto dimeriahkan gela

Kapolda Metro Jaya irjen Pol Karyoto Datang ke Mapolda Metro Jaya Bersama Sang Istri Hingga Wakapolda (Foto:apahabar.com/Daffa)

apahabar.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto resmi mulai berkantor menggantikan Fadil Imran yang didapuk sebagai Kabaharkam Polri. Penyambutan Karyoto dimeriahkan gelaran budaya khas betawi.

Pantauan apahabar.com di Mapolda Metro Jaya, Karyoto tiba di Mapolda Metro Jaya pada Senin (3/4), pukul 10.22 WIB. Ia tampak didampingi sang istri, Linna Karyoto.

Baca Juga: Resmi Jabat Kapolda Metro, Karyoto 'Contek' Kinerja Fadil Imran

Selain itu, kedatangan Kapolda Metro Jaya yang baru ini langsung disambut hangat oleh Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo dan istrinya Novi Kusnovianti.

Lalu para kapolres di wilayah hukum Polda Metro Jaya dan sejumlah pimpinan Direktorat Polda Metro Jaya berkumpul di sepanjang jalan di dalam Polda Metro Jaya menyambut kedatangan Karyoto.

Lebih lanjut, Karyoto datang dengan menggunakan mobil Toyota Fortuner berwarna hitam dengan memakai pengawalan. Setelah turun dari mobil, Karyoto bersama sang istri langsung disambut oleh tradisi khas Betawi yaitu palang pintu.

Bahkan para pengisi acara pisah sambut pun mengenakan busana khas betawi dan memegang atribut beserta pernak-pernik asli Jakarta.

Baca Juga: ISSES Endus Penunjukan Kapolda Metro Karyoto Syarat Politis

Setelahnya, ia bersama para jajaran yang lainnya menggunakan mobil golf langsung menuju ke Gedung Promoter Polda Metro Jaya.

Diketahui, Deputi Penindakan KPK, Irjen Karyoto dimutasi menjadi Kapolda Metro Jaya, menggantikan Irjen Fadil Imran yang didapuk sebagai Kabaharkam Polri. Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/713/III/KEP./2023 tertanggal 27 Maret 2023.

Surat telegram tersebut ditandatangani oleh Wakapolri, Komjen Gatot Eddy Pramono.

Baca Juga: Firli Ucapkan Terimakasih ke Kapolri, Tunjuk Karyoto Jadi Kapolda Metro Jaya

Baca Juga: Nawawi Pastikan Kepindahan Karyoto Tak Menghambat Kasus di KPK

"Irjen Pol Karyoto, Pati Bareskrim Polri (penugasan pada KPK), diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolda Metro Jaya," seperti dikutip dari poin ketiga Surat Telegram Kapolri tersebut, Rabu (29/3).

Irjen Karyoto adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1990. Sebelum bertugas di KPK, Karyoto ditugaskan sebagai Wakapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).