Kalsel

Pipa PDAM Bandarmasih di Jalan Soetoyo S Bocor, Simak Wilayah yang Terdampak

apahabar.com, BANJARMASIN – Layanan air bersih Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bandarmasih kembali mengalami gangguan. Kabar…

Pekerja tengah mempersiapkan perbaikan pipa bocor di Jalan Soetoyo S. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN - Layanan air bersih Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bandarmasih kembali mengalami gangguan.

Kabar itu diumumkan langsung perusahaan air bersih milik Pemkot Banjarmasin ini di akun sosial medianya.

Gangguan pelayanan distribusi ini dikarenakan adanya kebocoran pipa primer PVC diameter 500 mm. Pipa tersebut berlokasi di Jalan Soetoyo S, tepatnya depan Mesjid Al Khair.

Dampak dari kebocoran langsung ditangani pihak PDAM dengan melakukan perbaikan pukul 23.59 Wita, Senin (2/3).

“Perbaikan ini mengakibatkan perhentian total distribusi air di seluruh wilayah Banjarmasin Barat dan sebagian Banjarmasin Tengah,” ujar Humas PDAM Bandarmasih M Nur Wakhid.

Ia mengatakan pemulihan aliran distribusi akan berlangsung secara bertahap setelah perbaikan dilaksanakan. Normalisasi distribusi hingga ujung jaringan akan memakan waktu hingga 3 hari.

Ia juga berharap semoga pekerja bisa selesai sesuai dengan rencana.

“Mohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan kiranya pelanggan dapat memakluminya,” pungkasnya.

Adapun bagi pelanggan yang memerlukan air dengan mobil tangki bisa menghubungi call center PDAM Bandarmasih 0511-325-2541.

Baca Juga:Trafo Meledak, Tayangan Haul Guru Sekumpul di Pemkot Banjarmasin Mendadak Putus

Baca Juga:Minta Layanan Diperbaiki, Pelanggan PDAM Kotabaru Gugat Pemerintah

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Syarif