Pemkab Tanah Bumbu

Perempuan Dinilai Memiliki Peran Strategis dalam Kemajuan Pembangunan

apahabar.com, BATULICIN – Perempuan adalah sumber daya manusia yang jumlahnya besar dan memiliki potensi yang tinggi…

Sosialisasi Pembinaan Organisasi Perempuan, Selasa (15/10) di Aula Kantor Kecamatan Simpang Empat. Foto-istimewa

apahabar.com, BATULICIN – Perempuan adalah sumber daya manusia yang jumlahnya besar dan memiliki potensi yang tinggi dalam kaitannya sebagai subyek dan obyek pembangunan.

Sebagai bagian terbesar dari sumber daya manusia, perempuan memiliki peran strategis dalam kehidupan.

Kepala DKBP3A Tanah Bumbu, Hj Narni, mengatakan peran penting tersebut tercermin dalam segala aspek kehidupan baik dalam keluarga, masyarakat bahkan negara.

“Dalam berbagai kajian telah banyak dipaparkan bahwa perempuan adalah agen pengembangan sebagai aset bangsa yang potensial, dan perannya sebagai kontributor sangat dibutuhkan dalam pembangunan bangsa,” katanya saat membuka Sosialisasi Pembinaan Organisasi Perempuan, Selasa (15/10) di Aula Kantor Kecamatan Simpang Empat.

Narni menilai posisi kaum perempuan sejak dulu hingga kini telah menempatkan perempuan sebagai mitra sejajar dengan kaum pria.

Perempuan, kata dia, memiliki kesempatan dan mempunyai tanggung jawab yang sama dengan kaum pria terhadap kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara demi majunya pembangunan.

Melalui organisasi wanita, perempuan perlu berperan aktif dalam mensukseskan pembangunan daerah di Bumi Bersujud.

“Kita adalah driver untuk memajukan peran organisasi dalam mengisi pembangunan, sebagai wujud dari kesetaraan gender,” tukasnya.

Baca Juga: Perempuan Punya Andil Dalam Bela Negara

Baca Juga: Di Hadapan Pemimpin G20, Jokowi Angkat Isu Pemberdayaan Perempuan

Reporter: Ahc21
Editor: Puja Mandela