DPRD Tanah Bumbu

Perangi Ilegal Fishing, Said Ismail Berikan Penghargaan kepada MFC dan Bhabinkamtibmas Tri Martani

apahabar.com, BATULICIN – Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, Said Ismail Khollil Alydrus, memberi piagam penghargaan…

Said Ismail saat menyerahkan penghargaan. Foto-Istimewa.

apahabar.com, BATULICIN – Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, Said Ismail Khollil Alydrus, memberi piagam penghargaan kepada Komunitas Mancing Martani Fishing Club (MFC) dan Bhabinkamtibmas Desa Tri Martani Kecamatan Sungai Loban, Bripka Choirul Yamin.

Penghargaan itu merupakan bentuk apresiasi dan rasa terima kasih dari wakil rakyat, karena telah berhasil memerangi pelaku ilegal fishing yang meracun udang galah di sungai Desa Tri Martani, sejak beberapa bulan lalu.

“Sangat kita apresiasi kepada mereka yang telah berjuang dalam memberantas pelaku ilegal fishing,” ucap Said Ismail, Selasa (31/5).

Said Ismail mengatakan penghargaan yang diberikan bisa menjadi acuan dan contoh agar tak segan segera melapor ke pihak kepolisian jika ada mengetahui atau mendapati pelaku ilegal fishing saat memancing.

“Jangan takut dan segan memberikan laporan, karena kalau tidak dilaporkan akan berdampak pada kerusakan ekosistem alam kita,” pesan Said Ismail.

Said Ismail juga mengajak kepada semua masyarakat agar kompak dan sepakat untuk memerangi pelaku ilegal fishing demi menjaga perkembangbiakan habitat ikan air tawar di Bumi Bersujud.

"Semoga kita semua bisa menjaga kelestarian alam. Dan semoga tidak ada lagi pelaku ilegal fishing di Tanah Bumbu,” pungkasnya.