Penyebab Jalan Baru Bandara Syamsudin Noor Belum juga Diresmikan

Meski pengerjaannya sudah selesai, akses baru menuju Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin hingga ini belum juga diresmikan.

Sejumlah pengendara melintasi jalan baru akses ke Bandara Syamsudin Noor. Foto : bakabar.com/Fida

bakabar.com, BANJARBARU - Meski selesai dikerjakan, akses baru menuju Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin hingga ini belum juga diresmikan.

Oleh karena belum diresmikan, jalan itu pun masih belum dibuka untuk umum. Alasannya Pemprov Kalimantan Selatan diminta untuk memasang Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL), sebelum dihibahkan oleh Kementerian Pekerjaan Umum (PU) ke daerah.

Awalnya APILL akan dipasang di pertigaan Jalan Ahmad Yani menuju bandara. Namun Dirjen Bina Marga di Kementerian PU, Roy Rizali Anwar, meminta digeser ke perempatan di dekat bandara.

"Dirjen Bina Marga menginginkan APILL dipasang di perempatan. Sampai sekarang belum dipenuhi, karena lokasi yang diinginkan tidak simetris," papar Kepala Dinas Perhubungan Kalsel, Fitri Hernadi, Senin (10/2).

"Untuk memasang APILL atau lampu merah, perlu rekayasa terlebih dahulu agar menjadi perempatan," sambungnya.

Kendati belum diresmikan, jalan tersebut sudah mulai dilewati masyarakat layaknya sudah dibuka untuk umum.

Fitri tak menampik hal tersebut, "Kami memang belum membuka untuk umum. Namun kalau pengendara tetap melintas, kami mengimbau agar berhati-hati," pesan Fitri.