Kota Baru

Penerimaan Calon Tamtama Gratis, Peserta Diminta Abaikan Calo

apahabar.com, KOTABARU – Jajaran Kodim 1004 Kotabaru memastikan penerimaan calon Tamtama 2021 tidak dipungut biaya. Untuk…

Pasi Pers Kodim 1004 Kotabaru, Kapten Inf Adi Junaedi saat memberikan sosialisasi kepada para calon peserta Tamtama 2021 di lingkup Makodim. Foto: Istimewa

apahabar.com, KOTABARU – Jajaran Kodim 1004 Kotabaru memastikan penerimaan calon Tamtama 2021 tidak dipungut biaya.

Untuk mengantisipasi adanya calo, jajaran Kodim 1004 meminta agar peserta dapat melaporkan jika menemukan indikasi adanya calo dalam penerimaan Tamtama tahun 2021.

“Kami minta para peserta tidak mempercayai embel-embel calo yang bisa meloloskan para calon siswa. Jadi, silahkan laporkan ke kami apabila ada calo yang menawarkan diri,” kata Komandan Kodim 1004 Kotabaru, Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi, melalui Pasi Pers Kapten Inf Adi Junaiedi di hadapan 137 calon Tamtama di aula Makodim 1004, Sabtu (20/2).

Di bagian lain, para peserta meminta calon Tamtama dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti tes di tingkat daerah, atau Ajanrem 101 Antasari dengan baik.

“Untuk semuanya, tetap semangat. Berdoa dan minta restu ke orang tua saat mengikuti tes nanti. Kami berharap banyak dari kalian yang lolos,” pungkasnya.

Kegiatan itu diakhiri dengan pengecekan berkas para peserta untuk meminimalkan adanya kesalahan saat mengikuti tes mendatang.