Penembakan Kantor MUI

Penembak Gunakan Airsoft Gun Tembaki Kantor MUI!

Ketua bidang Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cholil Nafis menyebut pelaku penembakan menggunakan airsoft gun saat melesatkan peluru

Pelaku penembakan di Kantor MUI, Jakarta Pusat dinyatakan tewas usai melesatkan peluru dan hendak menemui Ketua MUI Miftachul Achyar. Foto: apahabar.com/Andrew Tito

apahabar.com, JAKARTA - Ketua bidang Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cholil Nafis menyebut pelaku penembakan menggunakan airsoft gun saat melesatkan peluru di lobi Kantor Pusat MUI, Jakarta Pusat, Selasa (2/5).

"Iya di BAP (Berita Acara Pemeriksaan) yang dikirim ke saya, airsoft gun memang," kata Cholil.

Baca Juga: Penembak Misterius di Kantor MUI Tewas!

Cholil menyebut pelaku penembakan di kantor MUI pernah mengirim surat ancaman pembunuhan sebelum melakukan aksinya pada Selasa (2/5).

Bahkan ia tak hanya sekali mengirimkan surat ke MUI dan meminta publik menunggu keterangan dari kepolisian yang tengah menyelidiki penembakan.

"Kami sedang rapat di lantai 4, rapat pimpinan harian MUI, tiba tiba sedang pembahasan ada penembakan di bawah," ujarnya.

Baca Juga: Penembak Misterius Ngaku Nabi dan Kesal Tak Ditemui Ketua MUI

Diketahui, pelaku penembakan di Kantor Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Jakarta Pusat disebut dua kali hendak bertemu dengan Ketua MUI Miftachul Akhyar sebelum melesatkan peluru.

"Dalam cerita yang disampaikan kepala kantor, itu orang sudah dua kali datang ke MUI ingin ketemu sama Ketua MUI," kata Wakil Ketua MUI Anwar Abbas, Selasa (2/5).

Baca Juga: BREAKING! Terjadi Penembakan Misterius di Kantor Pusat MUI

Anwar menyebut pelaku penembakan mengeklaim dirinya sebagai nabi dan ingin bertemu langsung dengan Ketua MUI.

"Dia mendakwahkan diri sebagai nabi, dia ingin ketemu sama pimpinan. Nah, hari ini dia datang lagi," ujarnya.