Kalsel

Pemuda Tanah Bumbu Berprestasi di Event Nasional, Dewi Kasih SHM Sampaikan Apresiasi

apahabar.com, BATULICIN – Istri dari Syafruddin H Maming, Dewi Kasih, mengapresiasi putra-putri dari Kabupaten Tanah Bumbu…

Dewi Kasih SHM (kedua dari kanan). Foto-Istimewa

apahabar.com, BATULICIN – Istri dari Syafruddin H Maming, Dewi Kasih, mengapresiasi putra-putri dari Kabupaten Tanah Bumbu yang menjadi nominasi Putra – Putri Kebudayaan Indonesia 2020 – 2021.

Event berskala nasional itu dilaksanakan di Kota Cirebon, Jawa Barat.

“Luar biasa. Ini bisa menjadi contoh buat generasi muda Tanah Bumbu bisa membawa nama baik daerah hingga mewakili provinsi Kalimantan Selatan,” katanya, Selasa (3/11).

Dewi menjelaskan Kabupaten Tanah Bumbu yang terdiri dari 10 kecamatan memang kaya seni dan budaya. Berbagai kesenian dan kebudayaan dari berbagai daerah ada di Bumi Bersujud.

Beberapa di antaranya adalah kesenian kuda lumping, tari bali, tari bugis, tari banjar, tari dayak dan sebagainya.

Salah satu perwakilan pada event Putra – Putri Kebudayaan Indonesia 2020 – 2021 adalah Nurul Huda.

“Salah satu program kerja yang saya bawa nanti adalah ‘Gempardaya’ yaitu kependekan dari Generasi Muda Pariwisata Dan Budaya,” kata Muhammad Nurul Huda.

Melalui program itu, dia optimistis gairah untuk mempertahankan kebudayaan daerah makin besar. Ia juga ingin eksistensi budaya masyarakat di Tanah Bumbu makin dikenal di level nasional.