Pemko Banjarbaru Gelar Salat Istisqa Besok

Sebagian wilayah di Banjarbaru mengalami kekeringan akibat Kemarau. Pemkot Banjarbaru bakal menggelar salat Istisqa atau salat minta hujan pada Kamis besok.

Ilustrasi, shalat Istisqa di Banjarbaru. Foto-dok.apahabar.com

apahabar.com, BANJARBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru bakal menggelar salat Istisqa atau salat minta hujan pada Kamis (7/9) besok. 

Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Banjarbaru, Said Abdullah usai giat pengamanan barang milik daerah, Rabu (6/9) pagi. 

"Insya Allah, besok kita akan melaksanakan salat Istisqa pukul 07.00 Wita,” katanya. 

Salat Istisqa ini kata Said terbuka untuk umum, sehingga pelaksanaannya digelar di Lapangan dr. Murdjani Banjarbaru. 

"Kalau bisa masyarakat ikut semua, biar banyak jemaahnya," ajaknya. 

Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Pemkot Banjarbaru, Subriansyah menambahkan, rencananya untuk Imam dan Khatib dari MUI Banjarbaru. 

"Nantinya dari MUI, akan kita koordinasikan dulu hari ini," tambahnya. 

Seperti diketahui, BMKG memperkirakan jika kemarau akan terjadi hingga November nanti, sedang puncaknya akan terjadi pada September ini.