Pemkab HSS

Pemkab HSS Gelar Operasi Pasar Murah di Simpur

apahabar.com, KANDANGAN – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) menggelar operasi pasar murah dalam rangka…

Kecamatan Simpur menjadi lokasi terakhir operasi pasar murah Pemkab HSS. Foto: Istimewa

apahabar.com, KANDANGAN – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) menggelar operasi pasar murah dalam rangka bulan suci Ramadan 1443 hijriah di Kantor Desa Kapuh, Kecamatan Simpur, Kamis (7/4).

Operasi pasar murah kali ini menyediakan bahan pokok, seperti gula pasir Rp13.500, minyak goreng Rp22 ribu, teh kemasan Rp4.500 dan Rp5.500, sarden Rp7.500, susu kaleng Rp10.000, sirup Rp27 ribu, kecap botol Rp7 ribu, sabun cuci piring Rp5.000 dan gas elpiji 3 kilogram Rp17.500.

Kepala Dinas Perdagangan HSS Sudiono mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai upaya pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas harga serta membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok.

“Semoga ini dapat membantu dan meringankan keperluan masyarakat, terlebih di masa pandemi Covid-19 dalam bulan Ramadan seperti sekarang,” katanya.

Operasi pasar murah digelar di tiap-tiap kecamatan wilayah HSS yang sudah ditentukan. Satu kecamatan dibagikan kupon sebanyak 100 lembar dan kupon elpiji 3 kg sebanyak 280 lembar.

Setiap orang mendapatkan satu kupon, dapat membeli sebanyak lima produk bahan pokok dengan harga pasar yang disubsidi Rp2 ribu per item barang selain gas elpiji 3 kg.

“Tujuannya agar pasar murah tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan,” ucap Sudiono.

Masyarakat pun nampak antusias menyambut operasi pasar murah terakhir yang digelar Pemkab HSS melalui dinas perdagangan tersebut.

Seperti yang disampaikan Ida, pihaknya sangat bersyukur dengan operasi pasar murah lantaran harga lebih sangat terjangkau dibanding belanja di pasar.

“Tentu senang sekali apalagi harga minyak goreng cukup tinggi jika berbelanja di pasar. Mudah-mudahan kegiatan ini terus berlanjut,” ungkap Ida.

Dalam kegiatan operasi pasar murah tersebut, hadir juga Pj Kepala Desa Kapuh Agus Rianto serta Danramil 1003-06 Simpur Tugino.