liga inggris

Pemilik Baru Manchester United Ancam Depak Casemiro dan Varane

Bos baru Manchester United, Sir Jim Ratchliffe dirumorkan akan mendepak Casemiro dan Raphael Varane dari skuad setan merah musim depan, Jumat (24/11).

Raphael Varane dan Casemiro saat membela Manchester United. Foto: Instagram/raphaelvarane.

apahabar.com, JAKARTA - Bos baru Manchester United, Sir Jim Ratcliffe dirumorkan akan mendepak Casemiro dan Raphael Varane dari skuat The Red Devils di bursa transfer musim dingin Januari mendatang. 

Ratcliffe akan mengakuisisi 25 persen saham Manchester United dalam waktu dekat. Karena itu, ia akan memiliki andil terkait transfer pemain setan merah.

Kabarnya pria 71 tahun itu berinvestasi di Old Trafford senilai 1,3 juta Poundsterling atau sekitar Rp 25 miliar.

Dengan begitu, Ratcliffe bakal bisa memberikan masukan kepada komite sepakbola Manchester United, salah satunya dalam urusan pemain.

Baca Juga: Manchester United Tumbangkan Luton Town 1-0, Erik ten Hag Aman

Ratcliffe dikabarkan tidak menyukai dua pemain veteran Setan Merah, Casemiro dan Raphael Varane.

Padahal, Casemiro didatangkan dari Real Madrid dengan harga 70 juta euro atau setara dengan Rp 1,188 triliun pada 2022 lalu.

Sejak datang ke Old Trafford, gelandang berusia 31 tahun itu sebenarnya tampil apik di bawah asuhan Erik Ten Hag. Ia juga mampu membawa klubnya finis di posisi ke-3 klasemen Liga Inggris musim lalu.

Sayangnya, performa Casemiro dinilai menurun secara signifikan di musim keduanya berseragam setan merah. Buktinya, lini pertahanan The Red Devils ini sangat mudah ditembus oleh tim lawan.

Baca Juga: Manchester United vs Newcastle United, Ujian Sulit Setan Merah

Menurunnya kinerja Casemiro dinilai akibat kurang bugarnya kondisi fisik pemain bernomor punggung 18 itu di awal musim. Hal itu dikarenakan cedera hamstring yang membuatnya kehilangan sentuhan.

Kabarnya, Ratcliffe tidak sabar untuk mendepak pemain asal Brasil itu dari Manchester United dan menggantinya dengan pemain baru.

Selain itu, pengusaha 71 tahun tersebut sejak awal tidak menyetujui transfer Casemiro.

Begitu juga dengan Varane yang diisukan akan terdepak dari skuat Manchester United. Apalagi, Erik ten Hag sebenarnya tidak menyukai keberadaannya di dalam skuatnya.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Arsenal Tempel Man City di Puncak, Spurs Melorot

Kabar itu tercium saat derby Manchester menghadapi Manchester City ketika bek asal Prancis tersebut hanya menghangatkan bangku cadangan.

Sementara itu, berhembus rumor Raksasa Bundesliga, Bayern Munchen berminat memboyong pemain berusia 30 tahun itu.

Bahkan mereka akan siap memberikan uang ke Manchester United sebesar 25 juta poundsterling (Rp 488 miliar).

Namun, rumor tersebut tampaknya sulit terealisasi, karena gaji sang pemain yang cukup besar membuat Munchen berpikir dua kali untuk mendatangkan Varane.

Baca Juga: Man United vs Crystal Palace, Setan Merah Kalah Lagi di Kandang

Sebagai informasi, gaji Varane per-minggu senilai 340 ribu poundsterling atau setara dengan Rp6,7 miliar.

Hal tersebut yang menjadi salah satu pertimbangan besar Die Roten untuk mendatangkannya.