Kalteng

Pembongkaran Jembatan Gantung Mandomai Kapuas Sudah 60 Persen

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Proses pembongkaran Jembatan Gantung Mandomai Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas, Kalteng, masih…

Jembatan Gantung Mandomai Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas, Kalteng. Foto-Irfan

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Proses pembongkaran Jembatan Gantung Mandomai Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas, Kalteng, masih terus berlanjut.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPRPKP Kabupaten Kapuas, Fahrudin mengatakan, progres pembongkaran Jembatan Mandomai tersebut saat ini telah mencapai 60 persen.

“Progres pembongkarannya sudah sekitar 60 persen-lah dan saat ini sedang dilakukan pemindahan jaringan listrik, supaya tidak mengganggu proses pembongkaran,” katanya di Kuala Kapuas, Rabu (24/2).

Adapun sebagian kontruksi jembatan yang sudah dibongkar, meliputi lantai jembatan dan pagar jembatan, untuk mengurangi beban dari jembatan tersebut.

Berdasarkan prediksi Dinas PUPRPKP Kapuas bahwa pembongkaran jembatan yang telah berusia puluhan tahun tersebut dapat dituntaskan selama dua pekan.

“Prediksi kita kemarin sekitar 2 minggu selesai dan dari informasi dilapangan tadi, kemungkinan hari Sabtu nanti dimulai untuk proses perobohan jembatannya,” terang Fahrudin.

Kabid Bina Marga Dinas PUPRPKP Kapuas ini pun mengharapkan kerjasama dari masyarakat setempat agar kegiatan pembongkaran Jembatan Gantung Mandomai yang kondisinya rusak berat tersebut dapat berjalan dengan lancar.

“Kami mohon kerjasamanya untuk pihak masyarakat di sana untuk bisa mendukung kegiatan kami, sehingga kegiatan pembongkaran jembatan itu dapat berjalan dengan lancar,” pungkas Fahrudin.

Sebagaimana diketahui, pembongkaran Jembatan Gantung Mandomai dilakukan, karena jembatan berkontruksi kayu ulin tersebut telah mengalami kerusakan cukup parah, sehingga rawan roboh.

Setelah dibongkar, rencananya jembatan tersebut akan dibangun kembali oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas dengan desain yang sama, melengkung dan menggunakan kontruksi baja.