Politik

Peluang Maju Pilkada HSU 2024, Ini Kata Sahrujani

apahabar.com, BANJARMASIN – Pemilihan kepala daerah bakal digelar 27 November 2024 mendatang, termasuk Hulu Sungai Utara….

Oleh Syarif
Sahrujani berpeluang besar masuk bakal calon Bupati HSU di Pilkada 2024. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Pemilihan kepala daerah bakal digelar 27 November 2024 mendatang, termasuk Hulu Sungai Utara.

Kabarnya, Sahrujani yang menjabat Ketua Komisi III DPRD Kalsel Fraksi Golkar pun menatap Pilkada HSU.

Apalagi kini ia juga sudah menjabat sebagai Ketua DPD Golkar HSU.

Sahrujani terpilih menjadi ketua partai di HSU hasil Musyawarah Luar Biasa akhir Januari 2022 tadi.

Nah, sebagai orang yang memegang amanah jadi ketua partai, keberadaannya pun makin dekat dengan Pilkada. Tak salah jika Sahrujani berpeluang maju sebagai bakal calon Bupati HSU.

Partai beringin memang sudah mendominasi kursi parlemen di HSU. Periode 2019-2024, Golkar meraup suara paling banyak di DPRD, yakni 12 kursi. Berbanding jauh jika disamakan dengan PKB 5 kursi, PPP 4 Kursi PKS 3 Kursi, Gerindra 2 Kursi, NasDem 2 Kursi dan PDI Perjuangan 1 Kursi.

Namun saat ini Syahrujani masih agak malu membahas pencalonannya. Pria Kelahiran Ilir Mesjid, 5 Februari 1967 silam ini ingin lebih dahulu fokus pada roda organisasi yang baru saja dipercayakan padanya.

“Yang pasti minimal mempertahankan 12 kursi (DPRD) ini. Targetnya paling tidak kita bisa rebut 13 kursi di Pileg nanti,” katanya.

Untuk mematangkan persiapan, ia mulai menggerakkan konsolidasi politik dari desa hingga kecamatan. Hal itu akunya, akan mengerakkan gerbong politik yang sempat terhenti.

"Dana program bantuan Parpol akan kita manfaatkan untuk pembelajaran politik," katanya.

Sementara disisi lain, Sahrujani akan mengomandoi persiapan para kader yang akan berperang di Pileg. Tahapan seleksi, mempersiapkan para calon akan dipilih secara matang. Hal itu akan meningkatkan mempercayakan masyarakat untuk menyongsong Golkar di pemilihan Kepala Daerah.

“Kita optimis, Golkar HSU akan memenangkan Pemilu 2024 mendatang," pungkasnya.