FIFA Matchday

Pelatih Turkmenistan Puji Setinggi Langit Kualitas Skuat Garuda

Pelatih Timnas Turkmenistan, Mergen Orazov memuji kualitas timnas Indonesia setinggi langit usai melakoni pertandingan FIFA Matchday, Jumat (8/9) malam.

Momen pertandingan timnas Indonesia kontra Turkmenistan di FIFA Matchday (Foto: dok. PSSI)

apahabar.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Turkmenistan, Mergen Orazov memuji kualitas timnas Indonesia setinggi langit usai melakoni pertandingan FIFA Matchday, Jumat (8/9) malam.

Hal itu diungkapkan oleh Mergen selepas pertandingan Indonesia kontra Turkmenistan yang berkesudahan dengan kemenangan skuat Garuda 2-0.

“Kualitas pemain dari sebuah tim, Tim Indonesia adalah tim yang sangat bagus,” kata Mergen selepas pertandingan.

Meskipun tim asuhannya meraih kemenangan dari skuat Garuda, dirinya mengaku padahal telah menganalisis permainan sekaligus kekuatan dan kelemahan dari timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Indonesia dari Turkmenistan

“Dan juga sudah menganalisis kekuatan dan kelemahan Indonesia, jadi mereka bermain cukup memuaskan,” tuturnya.

Di samping itu, ia mengaku tetap puas dengan permainan anak asuhnya di laga tersebut meski harus takluk dari skuat Garuda.

Terlebih bagi dirinya, anak asuhnya sudah mampu bermain sesuai dengan instruksinya dan menciptakan beberapa peluang bagus walaupun gagal menciptakan gol.

“Saya sudah puas dengan perkembangan tim, tapi yang jadi masalah adalah finishing atau mencetak gol di depan gawang,” ungkapnya.

Baca Juga: Gol Dendy dan Egy Bawa Indonesia Menang 2-0 atas Turkmenistan

“Tapi saya sudah puas dengan permainan yang dilakukan tim dan semoga ada kesempatan untuk bermain lagi,” sambungnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa pertandingan melawan timnas Indonesia merupakan laga ya seru dan sengit. Terlebih, para kedua tim juga telah memberikan permainan yang memuaskan.

“Ini adalah pertarungan panjang dengan Indonesia, 90 menit itu permainan yang cukup panjang, tapi permainan kami sudah cukup memuaskan,” pungkasnya.