Pemilu 2024

PDI Perjuangan Pastikan Jokowi Dukung Ganjar di Pilpres 2024

Sebagai kader partai PDI Perjuangan sudah barang tentu Jokowi memiliki ikatan yang kuat dengan partai sehingga akan mendukung capres dari PDI Perjuangan.

Ganjar Pranowo doakan Perindo lolos ke parlemen. (Foto: apahabar.com/Aditama)

apahabar.com, JAKARTA - Pengaruh Joko Widodo (Jokowi) dalam kontestasi pilpres 2024 masih dibutuhkan PDI Perjuangan sebagai partai penguasa saat ini. Kedekatan dan kepercayaan besar masyarakat padanya menjadi amunisi untuk kemenangan capres yang diusung.

Terkait dukungan Jokowi kepada capres PDI Perjuangan, Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto optimistis Presiden Jokowi akan memberi dukungan kepada Ganjar Pranowo. Buktinya adalah pembentukan Tim 7 yang beranggotakan profesor hingga pakar humor.

Optimismenya juga terkait dengan kepartaian PDI-Perjuangan dan Jokowi. Ia adalah kader yang lahir dari partai yang diketuai oleh Megawati Soekarno Putri itu.

"Pak Jokowi akan memberikan dukungan. Kami yakin itu mengingat kerja dengan Tim 7 yang beliau berikan kepada kami, itu juga sangat intens. Bahkan tadi malam mereka Tim 7 ini merancang adanya mesin ide," kata Hasto Jumat (28/7) malam.

Baca Juga: Bakal Terjun Politik, Hasto Wajibkan Kaesang Gabung PDI Perjuangan

Hasto mengaku PDIP telah melakukan dialog yang intens dengan Presiden RI Jokowi. Pihaknya juga telah bertemu dengan Tim 7 pada Kamis (27/7).

"(Tim) itu melakukan suatu koordinasi secara detail dalam mengatur strategi komunikasi dan narasi besar dari Pak Ganjar Pranowo untuk gerak cepat Indonesia maju yang merupakan kelanjutan dari kepemimpinan Pak Jokowi," tuturnya.

Tim 7 yang dibentuk itu akan menggali dan mengeluarkan narasi-narasi dari kepemimpinan Ganjar Pranowo yang merupakan kesinambungan dengan kepemimpinan Jokowi.

Meski demikian, Hasto masih merahasiakan nama-nama anggota Tim 7. Dia hanya menyebut Tim 7 ini sudah mendampingi Presiden Jokowi paling tidak selama 7 tahun terakhir ini.

Ia cuma mengungkap Tim 7 terdiri dari berbagai kalangan, termasuk seorang profesor, jago sosial media, ahli branding, dan pakar humor.

"Sangat lengkap. Namanya saja Tim 7, setia pada tujuan," imbuhnya.

Baca Juga: PPP Bantah Ganjar Bakal jadi Cawapres Prabowo Subianto!

Tim 7, lanjut Hasto, bahkan terlibat aktif membangun komunikasi yang efektif dari Jokowi kepada rakyat.

"Oleh karena itulah, Pak Ganjar juga memiliki karakter yang sama dengan Pak Jokowi turun ke bawah, blusukan," kata Hasto.

Ia menjelaskan Tim 7 bekerja secara profesional dan menjadi jembatan yang sangat baik serta ahli strategi komunikasi dari Jokowi.

"Dengan demikian, nanti nyambung komunikasi Pak Ganjar, komunikasi Pak Jokowi, komunikasi dengan partai, dengan sukarelawan, dengan rakyat. Itu nanti dibangunkan narasi," urai Hasto.

"Maka, Tim 7 tadi malam membuat suatu mesin ide itu, suatu narasi yang nantinya akan bisa dilihat efektivitasnya," lanjutnya.

Sejauh ini, Jokowi dinilai masih bercabang dalam memberikan dukungan pada kandidat capres. Ia beberapa kali melontarkan pernyataan yang menyokong Ganjar, dan di kesempatan lain dia terindikasi mendorong Prabowo Subianto