Bangun 40 Kota

Paslon 01 Ingin Bangun 40 Kota Besar, Isran Noor: Bagus Aja!

Mantan Gubernur Kaltim, Isran Noor mengomentari rencana Capres-Cawapres paslon 01 Anies-Muhaimin (AMIN) yang ingin membangun 40 kota besar.

Mantan Gubernur Kaltim, Isran Noor. (apahabar.com/ Arif Fadillah)

apahabar.com, BALIKPAPAN - Mantan Gubernur Kaltim, Isran Noor mengomentari rencana Capres-Cawapres paslon 01 Anies-Muhaimin (AMIN) yang ingin membangun 40 kota besar.

"Bagus saja. Jadi cita-cita itu bagus membangun kota besar. Kota kecil dijadikan kota besar" kata Isran kepada apahabar.com.

Hanya saja membangun kota yang ada menjadi kota besar menurutnya butuh proses.

"Harus sesuai dengan kebutuhan lah. Membangunlah kota yang sudah ada ini," tambah Isran.

Baca Juga: Kampanyekan Paslon 01 di Medsos, Guru Cianjur Dilaporkan ke Panwascam

Hanya saja Isran kurang sepakat dengan rencana pasangan Anies-Muhaimin yang tidak memprioritaskan Ibu Kota Nusantara dalam visi misinya.

"Kalau IKN itu amanat rakyat. 90 persen setuju pemindahan ibu kota ini. Itu tidak bisa apa-apa. Mau dihentikan jangan. Itu amanat rakyat. Jangan menghianati rakyat," tambah Isran.

Perlu diketahui AMIN tidak akan membangun kota baru, melainkan memajukan 40 kota yang sudah ada untuk dinaikkelaskan sehingga bisa menjadi penggerak perekonomian di seluruh Indonesia. 

Di Pulau Sumatera antara lain Banda Aceh, Medan Metropolitan, Padang, Batam, Pekanbaru, Jambi, Palembang, Pangkal Pinang, Bangkulu dan Bandarlampung.

Baca Juga: Sederet Program Paslon 01 Dalam Peningkatan Kualitas Hidup dan SDM

Sementara di Pulau Jawa seperti Serang, Metropolitan Jakarta, Metropolitan Bandung Raya, Cirebon, Metropolitan Semarang, Cilacap, Malang, Metropolitan Surabaya, Metropolitan Denpasar, Yogyakarta dan Surakarta.

Pulau Kalimantan ada Metropolitan Balikpapan, Tarakan, Palangkaraya, Banjarmasin dan Pontianak.

Selebihnya di wilayah Indonesia bagian timur. Seperti Ternate-Sofifi, Ambon, Mataram, Kupang, Jayapura, Timika, Palu, Metropolitan Makassar, Mamuju, Kendari, Gorontalo, Manado-Bitung, Sorong dan Merauke.