Tak Berkategori

Pasca Lebaran, Eratkan Silahtuhrahmi dengan Komunikasi

apahabar.com, JAKARTA – Setelah mudik, untuk menyemarakan Hari Raya Idulfitri, biasanya beberapa orang terutama kaum muslim…

Silaturahmi bersama keluarga. Foto-Net

apahabar.com, JAKARTA – Setelah mudik, untuk menyemarakan Hari Raya Idulfitri, biasanya beberapa orang terutama kaum muslim menggelar halal bi halal. Tradisi yang kerap dilakukan usai Lebaran ini, sudah menjadi turun menurun yang bertujuan untuk mempererat tali silahtuhrahmi dengan bermaaf-maafan. Mulai dari keluarga, kerabat, dan teman.

Namun, halal bi halal kerap diacuhkan karena libur lebaran sudah selesai, dan beberapa orang sudah kembali bekerja. Alhasil, menyisihkan waktu halal bi halal pun hanya kenangan. Dilansir Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut tips halal bi halal usai lebaran.

Cari lokasi

Beberapa kendala saat halal bi halal ialah tidak adanya tempat untuk bertemu. Maka dari itu pilihlah tempat yang sesuai untuk menggelar acara tersebut. Untuk keluarga, alangkah baiknya memilih lokasi rumah dengan status yang paling di tuakan. Misalnya rumah nenek.

Untuk kerabat dan teman, kamu bisa memilih lokasi pertemuan dicoffee shopatau rumah teman yang memiliki halaman yang cukup. Berikan nuansa keakraban bersama-sama. Dengan makan bersama sembari berbincang-bincang.

Buat grup chat

Dulu, mengajak keluarga atau kerabat halalbihalal perlu menelepon atau SMS. Kini, dengan banyaknyaplatformchatting, Whatsapp misalnya, jadi kamu tak perlu repot menelepon atau mengabari melalui surat.

Berikan saja pemberitahuan melaluichattersebut. Atau kamu bisa membuat grup melaluiplatformtersebut. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui, siapa saja keluarga, kerabat dan teman yang bisa mengikut gelaran halal bihalal.

Video Call

Halalbihalal sejatinya mempererat tali silahtuhrahmi dengan orang-orang terdekat. Namun, terkadang menyisahkan waktu untuk bertemu susah sekali. Maka dari itu, agar terus menjalin tali persaudaraan, kamu bisa menggunakan layananchatatau punvideo calluntuk menyapa orang terdekat. Maka halal bi halal bisa terealisasi.

Baca Juga:Momen Libur Lebaran, Pengunjung Wisata Susur Sungai di Banjarmasin Meningkat

Baca Juga: Jasa Laundry Jadi Incaran Saat Libur Lebaran

Editor: Syarif