imos 2022

Pameran IMOS 2022 Siap Tampilkan Motor Baru dan Motor Listrik

Indonesia Motorcycle Show (IMOS) akan menghadirkan beragam sepeda motor baru dan sepeda motor listrik.

Dukungan AISI, IMOS 2022 Segera Hadir Pada 2-6 November di JCC, JAKARTA (foto:abs/apahabar.com)

apahabar.com, JAKARTA - Indonesia Motorcycle Show (IMOS) akan menghadirkan beragam sepeda motor baru dan sepeda motor listrik.

Pameran khusus sepeda motor ini akan berlangsung pada 2-6 November 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan

Ajang yang diinisiasi Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI), yang dimana pameran tersebut menghadirkan teknologi terbarunya, seperti kendaraan ramah lingkungan.

Ketua Umum AISI Johannes Loman mengatakan, langkah ini sebagai bentuk dukungan AISI terhadap upaya pemerintah untuk pengembangan kendaraan berbasis baterai (Battrey Electric Vehicle/BEV).

"Pelaku industri sepeda motor di tanah air saat ini sedang berada di fase kemampuannya untuk menyajikan kendaraan ramah lingkungan, IMOS tahun ini akan menjadi ajang pertunjukan ke publik untuk memperlihatkan motor berbasis listik” kata Loman saat jumpa pers di Senayan, Jakarta, Selasa (11/10).

"Selain itu, kami juga memberikan tentang adanya informasi dan edukasi terkait kendaraan listrik kepada seluruh pengunjung IMOS 2022," tambahnya.

Pameran kendaraan roda dua terbesar ini diyakini akan mampu menjadi pendorong terciptanya potensi permintaan sepeda motor baru setelah industri otomotif sempat terimbas krisis chip semikonduktor di pertengahan tahun ini.

AISI meyakini dengan dorongan dari pameran IMOS 2022, penjualan sepeda motor di tanah air bisa naik menjadi sebesar 5,1-5,4 juta unit pada tahun ini.

Pada ajang IMOS 2022, akan diikuti oleh agen pemegang merek (APM), PT Astra Honda Motor, PT Kawasaki Motor Indonesia, PT Suzuki Indomobil Sales dan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Selain itu, ada beberapa merek sepeda motor lain, seperti Benelli, Keeway, Italjet, Davigo, dan Royal Alloy, serta Energica, ION Mobility, NIU, Polytron, Treeletrik.

Sementara Smart by EV Centre akan memamerkan U-Winfly, Volta, ECGO, BF Goodrich, Sunrace, Bravo, Goda dan I Moto.

Ada juga berbagai pendukung seperti ban, spareparts, pelumas mesin, aksesori, seperti helm dan apparel, serta berbagai peralatan berkendara pendukung lainnya.

Tidak itu saja, IMOS 2022 juga akan membagikan grandprize sepeda motor dari para anggota AISI untuk pengunjung, 3 di antaranya motor modifikasi