Opening Ceremony dan Talkshow Dies Natalis Fakultas Hukum ULM ke-66

Opening Ceremony dan Talkshow Dies Natalis Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat ke-66

Oleh Rifai
FH UNLAM saat melakukan Opening Ceremony Dies Natalis Ke-66, Selasa (15/24). Foto: ULM

bakabar.com, BANJARMASIN - Opening Ceremony Dies Natalis ke-66 Tahun Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat (ULM) digelar, Senin (15/10).

Acara Dies Natalis Ini mengangkat tema "From self-awareness essential to self-mastery: bulding yours left for a sustainable career” yang diikuti 150 eserta seminar dilaksanakan di Auditorium Idham Zarkasi FH ULM.

Muhammad Akram Nafis selaku Ketua Pelaksana mengharapkan dengan mengangkat tema ini dapat memiliki ketulusan dan bersungguh sungguh dalam menjalankan tugas dan yang terlibat.

Acara dimulai dengan Madihin lalu setelah itu menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan sambutan-sambutan dan pemotongan nasi tumpeng.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FH, Dr Anang Shopan Tornado, S.H, M.H, M.Kn. menyebutkan bahwa dies natalis ini mengingatkan kelahirannya fakultas hukum yang sudah 66 tahun. Sudah sampai mana fakultas hukum ini mengalami kemajuan, dan salah satunya dies natalis ini bagaimana mereka membina karirnya ke depan.

"Saya sangat setuju dan sangat dukung apa yang disampaikan ditema hari ini, membuka wawasan, bagaimana nanti men-development karir mereka di awal, dan mudah-mudahan mereka dapat berkembang ke depannya dan bagaimana nanti bisa jadi public speaking yang bagus," ujarnya Anang Shopan Tornado.

Acara kemudian dialihkan kepada moderator, Gabriella Christiana untuk memulai talkshow.

Talkshow membahas mengenai tips untuk mengembangkan potensi dan pengenal diri sebagai mahasiswa hukum. “Perbanyak relasi, perbanyak pengetahuan cari tau tentang diri kita sendiri dan pribadi kita seperti apa,” katanya Venta Justitia S.H M.H.

Pembicara kedua juga menceritakan minat dan karir dalam memilih."Kita lebih aware dulu kebutuhan kita ini apa, meskipun nanti pekerjaan yang kita dapatkan tidak sesuai dengan ekspektasi yang kita harapkan berbeda dan itu tidak apa-apa karena kita sadar dan tidak melupakan itu," tuturnya Rojihah, M.Psi.

Talkshow ini sangat berguna bagi mahasiswa yang sebentar lagi akan lulus dan akan menempuh dunia kerja yang dimana nantinya sangat butuh bekal yang disampaikan oleh para narasumber.

FH UNLAM saat melakukan Nasi tumpeng Selasa (15/24). Foto: ULM