Isu Transfer Pemain

Olivier Giroud Ingin Kembali ke Ibu Kota Inggris

Penyerang klub raksasa AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan tengah mencari klub baru jelang berakhirnya musim 2022/2023.

Olivier Giroud dikabarkan ingin kembali ke Inggris jelang berakhirnya kontrak bersama AC Milan. (Foto: Twitter @oliviergiroud)

apahabar.com, JAKARTA - Penyerang klub raksasa AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan tengah mencari klub baru jelang berakhirnya musim 2022/2023.

Finalis Piala Dunia Qatar bersama tim nasional Prancis ini sebenarnya menjadi salah satu incaran Everton pada bursa transfer musim dingin kemarin, namun Giroud menolak tawan tersebut karena tidak ingin bergabung dengan klub di luar daerah ibu kota Inggris.

Pemain yang kini menginjak usia 36 tahun itu tidak akan khawatir meski benar-benar meninggalkan San Siro untuk bergabung dengan tim papan tengah ibu kota Britania Raya.

West Ham, Fulham, Crystal Palace, dan Brentford bisa menjadi beberapa contoh potensial untuk klub masa depan Giroud, apalagi The Hammers dan Eagles sangat kekurangan jumlah gol di Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Carabao Cup Jadi Final Pertama, Wout Weghorst Yakin Cetak Gol

Menurut media Inggris, The Sun, Giroud sedang memperhatikan karir mantan rekan setimnya di Chelsea, Willian yang kini tengah membela Fulham, untuk melihat kemungkinan berlabuh ke Craven Cottage.

Bersama AC Milan, Giroud merupakan salah satu pemain lini depan yang cukup berkontribusi. Ia sudah menghasilkan tujuh gol dan empat assist sepanjang musim ini.

Sebelum berpindah ke Italia, dirinya merupakan salah satu pemain penting untuk Arsenal selama enam tahun, sebelum berpindah ke London Barat untuk membela Chelsea.

Di Stamford Bridge, Giroud berhasil memenangkan empat gelar Piala FA, dan satu gelar juara Liga Champions pada tahun 2021.