Nama Pejabat Kejari Tangsel Dicatut, Pelaku Penipuan Minta Uang

Nama Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang Selatan, Muhammad Reza Pahlawan disalahgunakan. Ia dicatut untuk meminta uang.

Ilustrasi WhatsApp

apahabar.com, TANGERANG - Nama Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang Selatan, Muhammad Reza Pahlawan disalahgunakan. Ia dicatut untuk meminta uang.

Kasi Intel Kejari Tangsel, Hasbullah membeberkan. Kasus pencatutan nama dan jabatan ini menggunakan WhatsApp. Modusnya meminta bantuan dana untuk keperluan Kepala Kejari.

Baca Juga: Polda Metro Resmi Ambil Alih Kasus Penipuan iPhone 'Si Kembar'

"Guna meyakinkan calon korban, pelaku menggunakan gambar logo Kejari Kota Tangsel pada gambar profil aplikasi WhatsApp pelaku," ungkapnya kepada wartawan, Jumat (9/6) siang.

Ia menegaskan, dengan adanya penipuan itu, pihaknya meminta masyarakat Tangsel untuk waspada. Jangan mudah percaya jika ada yang meminta-minta bantuan uang atau lainnya.

Baca Juga: Penipuan 'Si Kembar' Disinyalir Punya Bekingan Polisi?

"Hati-hati ketika menerima pesan dengan mencatut nama pejabat di Kejari Tangsel. Silahkan konfirmasikan dan laporkan ke kami jika menerima pesan mencurigakan," tutupnya.