MTQN Ke-34 Kalsel di Banjarbaru Berakhir, Banjar Sukses Juara Umum! 

Dalam MTQN Ke-34 Kalsel di Banjarbaru, Kabupaten Banjar meraih juara umum dengan perolehan nilai total 94.

Para pemenang lomba MTQN Ke-34 Kalsel di Banjarbaru saat seremoni penutupan. / Fida

apahabar.com, BANJARBARU - Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) Ke-34 Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan di Banjarbaru 2023 selesai digelar, Kamis (27/7). Banjar keluar sebagai juara umum dalam perhelatan akbar ini.

Dalam MTQN tersebut, kafilah Banjar memperoleh nilai total 94. Disusul Banjarmasin dengan nilai 91, dan tuan rumah Banjarbaru posisi ketiga dengan nilai 69.

Sebagai juara umum, Banjar mendapatkan uang pembinaan dari Gubernur Kalsel sebesar Rp100 juta. 

Sedangkan peserta terbaik pawai taaruf diraih Hulu Sungai Selatan dengan nilai 360. Disusul Banjar dengan nilai 326, serta Banjarmasin dengan nilai 320 di urutan ketiga.

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, mengatakan kegembiraan atas torehan hasil terbaik dari para pemenang, baik yang nomor satu, dua, dan tiga serta harapan.

"Selamat kepada kafilah yang meraih hasil terbaik. Sementara untuk yang belum berhasil, masih tersedia kesempatan di tahun mendatang," papar Sahbirin Noor dalam upacara penutupan. 

Pun demikian Wali Kota Banjarbaru, M Aditya Mufti Ariffin, mengucapkan selamat kepada para kafilah yang menjadi pemenang.

"Selaku tuan rumah pelaksana, kami berterima kasih kepada para dewan hakim, kafilah dan seluruh rombongan dari berbagai kabupaten/kota yang telah berpartisipasi sehingga pelaksanaan dapat berjalan baik dan lancar," paparnya. 

Selain kepada para pemenang, Aditya juga mengucapkan selamat kepada Tapin sebagai tuan rumah MTQN Tingkat Provinsi Kalsel selanjutnya. 

"Kami selaku tuan rumah juga memohon maaf atas kekurangan dan kesalahan yang tidak disengaja selama pelaksanaan," tutup Aditya.