Minimalisasi Balap Liar di Kalsel, Sunday Race Digelar Saat Ramadan

Sunday Race rencananya akan dilangsungkan di Satpas SIM Polda Kalsel, Jalan Ahmad Yani, kilometer 21.

Aksi balapan liar di Kegubernuran Kalsel beberapa waktu lalu. Foto: Polres Banjarbaru

apahabar.com, BANJARBARU - Sunday Race rencananya dilangsungkan di Satpas SIM Polda Kalimantan Selatan di Jalan Ahmad Yani, Kilometer 21.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi para remaja atas dampak balapan liar yang marak belakangan.

Menariknya tidak digelar balapan dalam Sunday Race tersebut. Kegiatan yang diinisiasi Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Ditlantas Polda Kalsel ini lebih mengedapankan edukasi.

"Ada banyak materi yang akan disampaikan dalam Sunday Race," papar Ketua IMI Kalsel, Edy Sudarmadi, Rabu (5/4/2023).

"Rencananya kegiatan ini dilaksanakan saat bulan puasa," imbuhnya.

Kegiatan ini kata dia, rencananya akan dilaksanakan secara rutin setiap pekan. Selain mengedukasi dampak balapan liar, pihaknya juga akan memberikan pelatihan bermotor seperti saat uji coba bikin SIM.

Ke depan, kegiatan ini juga akan ditingkatkan lagi dengan mengundang pemateri yang ahli dalam bidang adu kecepatan motor.

"Setiap pekannya, kegiatan ini akan diikuti 20 remaja dari berbagai klub motor di Banua," katanya.

Terkait balapan liar, Edy menuturkan kegiatan itu sangat berbahaya pada diri sendiri dan orang lain.

"Berhenti balapan liar, salurkan bakat di ajang resmi," ujar Edy.

Di sisi lain, Edy juga menyambut baik keinginan Pemkot Banjarbaru soal pembangunan sirkuit untuk mencegah aksi balapan liar.