Hot Borneo

Meriah, Tarian Dayak di Pesta Rakyat Perkawinan Putri Crazy Rich Tala

apahabar.com, PELAIHARI – Tarian Dayak memeriahkan pesta rakyat perkawinan putri crazy rich Tanah Laut (Tala), H…

Meriah, tarian Dayak di pesta rakyat perkawinan putri crazy rich Tala, di halaman Pertasi Kencana, Pelaihari, Minggu (18/9). Foto-apahabar.com/Ali Chandra

apahabar.com, PELAIHARI – Tarian Dayak memeriahkan pesta rakyat perkawinan putri crazy rich Tanah Laut (Tala), H Muhammad Noor atau H Nurdin, Minggu (18/9).

Bertempat di halaman Pertasi Kencana, Pelaihari, Tala, Tarian Dayak benar-benar menghibur masyarakat Bumi Tuntung Pandang.

Ketua Umum Dewan Adat Dayak (DAD) Kalsel, Abdul Kadir mengatakan sedikitnya 100 orang adat Dayak beserta para penari hadir di pesta rakyat itu.

Adat Dayak Kalsel kata dia, berasal dari Kabupaten Tanah Bumbu, Hulu Sungai Selatan, Banjarmasin, Balangan, dan Tala.

Dengan adanya pesta rakyat seperti ini, Abdul Kadir berharap tarian Dayak dapat dipromosikan hingga ke mancanegara.

Namun, kata dia, kehadiran kesenian tradisional dapat tetap terjaga hingga kini, butuh dukungan semua pihak.

“Siapapun itu pemimpin baik di provinsi maupun kabupaten berilah dukungan dan partisipasi terhadap suku Dayak di Kalimantan Selatan,” harap Kadir.

Selain dari pemerintahan kata Abdul Kadir, pengusaha di Kalsel juga harus peduli dengan masyarakat Dayak, sebagai suku asli pulau Borneo.

Begitupun soal eksistensi DAD Kalsel yang secara organisasi legal sudah bekerja sama dengan TNI-POLRI. “Dayak itu bersatu, Kuat untuk NKRI,” tandasnya.

Sekadar untuk diketahui pesta rakyat tersebut atas prakarsa H Nurdin, salah satu crazy rich di Tala. Acara digelar dalam rangka memeriahkan resepsi pernikahan putrinya Sarah Fitriani dan Fadel Amirda.

Dari pantauan media ini, ribuan masyarakat penuhi acara resepsi pernikahan putri sang crazy rich Tala. Terlebih malam nanti bakal dihibur Soneta group pimpinan H Rhoma Irama, beserta artis ternama lainnya.

Sejumlah tokoh pejabat serta pengusaha terlihat hadir di acara resepsi tersebut, selain itu juga hadir sejumlah pimpinan partai.