Pemilu 2024

Mensesneg Belum Terima Surat Pengunduran Diri Mahfud Md

Kementerian Sekretariat Negara belum menerima surat permohonan mundur Menkopolhukam Mahfud MD. Hal itu dibeberkan Mensesneg Pratikno.

Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Mahfud MD. Foto: Antara

apahabar.com, JAKARTA - Kementerian Sekretariat Negara belum menerima surat permohonan mundur Menkopolhukam Mahfud MD. Hal itu dibeberkan Mensesneg Pratikno.

"Sampai saat ini, kami belum menerima surat pengunduran diri Prof Mahfud Md sebagai Menkopolhukam," katanya melalui pesan singkat yang diterima jurnalis, Jumat (26/1).

Pernyataan Pratikno itu menanggapi adanya isu Mahfud bakal menyerahkan surat pengunduran diri, Jumat siang ini.

Baca Juga: Mahfud Pastikan Tak Bisa Didikte Saat Jabat Wapres

Beberapa waktu lalu, cawapres 03 itu memberi pernyataan. Ia memastikan dirinya bakal mundur sebagai Menkopolhukam. Namun Mahfud tak merinci kapan direalisasikan.

Mahfud bilang, dirinya menunggu momentum tepat untuk mundur. Yang pasti dia mau mengundurkan diri.

"Saya pada saatnya yang tepat, nanti pasti akan mengajukan pengunduran diri," ucapnya lewat live akun YouTube Mahfud MD Official, Selasa (23/1) malam.