Menjelang Arba Mustamir, Warga Kotabaru Keliling Kota Baca Burdah dan Doa Tolak Bala

Menyambut malam Arba Mustamir warga muslim di Bumi Sa Ijaan Kotabaru, Kalsel, beramai-ramai turun ke jalan membaca burdah dan doa tolak bala

Oleh Masduki
Menjelang Arba Mustamir, warga Muslim Sa Ijaan ramai keliling baca Burdah dan do'a tolak bala. Foto : Minggu Basuki for apahabar.com

apahabar.com, KOTABARU - Menjelang malam Arba Mustamir warga muslim di Bumi Sa Ijaan Kotabaru, Kalsel, beramai-ramai turun ke jalan membaca burdah dan doa tolak bala, Selasa (12/9) malam.

Aktivitas mengelilingi pusat kota ini sudah rutin dilaksanakan oleh warga Kotabaru setiap tahun. Kali ini bertepatan dengan 26 Safar 1445 H.

Kegiatan ini dimotori langsung oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) bersama Pemuda dan Remaja Islam Masjid Husnul Khatimah (Prima) Kotabaru.

Baca Juga: Royal Thai Police Ungkap Raja Narkoba Fredy Pratama Sudah Tinggalkan Thailand

Baca Juga: Optimalkan Layanan, Wali Kota Aditya Usulkan Tambahan Koridor Bus

"Kami ingin warga Sa Ijaan diberikan keselamatan, dijauhkan bala, dan daerah kita ini semakin maju lagi ke depannya," kata Bupati Kotabaru melalui Asisten II Setda, Minggu Basuki, kepada apahabar.com.

Tak hanya masyarakat umum, para pelajar di Kotabaru juga rutin menggelar kegiatan tersebut. 

Arba mustamir atau yang juga dikenal dengan Rabu terakhir dibulan Safar, adalah istilah dalam kalender Hijriyah yang merujuk pada Rabu terakhir dalam bulan Safar.

Beberapa kelompok di masyarakat muslim meyakini Rabu terakhir di bulan Safar merupakan hari yang dianggap sebagai hari yang dianggap sebagai hari yang berbahaya atau memiliki keberuntungan yang kurang baik.