Sport

Media Inggris Sebut Egy Maulana Vikri Titisan Lionel Messi dari Indonesia

apahabar.com, INGGRIS – Media ternama Inggris, The Sun, menyebut Egy Maulana Vikri merupakan titisan Lionel Messi…

Egy Maulana Vikri. Foto-net

apahabar.com, INGGRIS – Media ternama Inggris, The Sun, menyebut Egy Maulana Vikri merupakan titisan Lionel Messi dari Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, media yang berbasis di Negeri Ratu Elizabeth itu menjadikan Egy Maulana Vikri sebagai calon penerus La Pulga.

Di usianya yang menginjak 21 tahun, tulis The Sun, Egy sudah punya jam terbang bermain di luar negeri, dari Lechia Gdansk hingga FK Senica.

Tak hanya itu, Egy juga dianggap tampil topcer baik saat berada di level klub maupun saat membela Timnas Indonesia.

"Dia telah mencetak 15 gol dalam 16 pertandingan untuk Indonesia U-19, menarik perhatian klub-klub besar di Eropa," tulis The Sun seperti dilansir Indosport.

"Akhirnya, Maulana memilih Lechia Gdansk di mana ia juga tampil mengesankan dengan torehan 12 gol dalam 14 pertandungan di kasta keempat Liga Polandia. Saat ini dia sudah mempunya 6 caps untuk Indonesia dan kemudian pindah ke klub Slovenia, FK Senica.”

Egy sendiri bukan satu-satunya nama yang digembar-gemborkan bakal menjadi penerus Lionel Messi.

Bahkan, negeri tetangga di Asia Tenggara juga punya wakil.

Di level Asia Tenggara, sosok yang dijuluki The Next Lionel Messi versi The Sun adalah Faiz Nasir dari Malaysia serta Chanathip Songkrasin dari Thailand.

Bahkan, khusus untuk Chanathip Songkrasin, The Sun menulis jika ayah kapten Gajah Perang tersebut sengaja melatihnya untuk menjadi penerus Diego Maradona.

Lalu masih di benua Asia, The Sun menilai jika Takefusa Kubo (Jepang), Lallianzuala Chhangte (India), Sardar Azmoun (Iran) dan juga Lee Seung-woo (Korea Selatan) juga disebut-sebut sebagai sosok yang tepat untuk menjadi penerus Messi.

Tak hanya itu, Gerard Deulofeu dan Alen Halilovic yang notabene pernah berada satu tim dengan La Pulga juga dianggap menjadi titisan Messi berikutnya.

Bahkan, The Sun juga menilai jika Mohamed Salah serta mantan kompatriotnya di Anfield Xherdan Shaqiri layak dianggap The Next Messi bagi masing-masing negaranya.