Masyarakat Terdampak Banjir HST Terima Bantuan Logistik

Bantuan logistik tersebut disalurkan Paman Birin melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi yang kemudian diserahkan ke Kantor BPBD HST.

Bantuan logistik sembako yang diberikan oleh Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor atau Paman Birin. Foto-Dok BPBD HST

apahabar.com, BARABAI - Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor atau akrab disapa Paman Birin mengirimkan bantuan logistik bagi masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST).

Bantuan logistik tersebut disalurkan Paman Birin melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi yang kemudian diserahkan ke Kantor BPBD HST.

Bantuan logistik yang diserahkan, secara langsung diterima oleh Kepala BPBD HST, H Ahmad Apandi, Rabu (3/1/24) lalu.

Apandi merincikan terkait bantuan logistik yang diterima, berupa minyak goreng sebanyak 50 liter, gula 50 kilogram, mie instan 600 bungkus, air mineral 25 dos, beras 50 karung.

Selain kebutuhan pokok, logistik lain yang juga diterima yaitu selimut sebanyak 25 lembar serta matras yang juga sebanyak 25 lembar.

"Karena saat ini sebagian wilayah terdampak banjir sudah surut, untuk sementara seluruh bantuan tersebut kami simpan di Bupperstock BPBD HST. Jika sekiranya banjir kambali bertambah parah, maka akan kami salurkan ke dapur umum yang telah disiapkan oleh para relawan," jelasnya.

Baca Juga: Banjir Warnai Awal 2024 di HST, Berikut Lima Kecamatan Paling Terdampak