Sport

Mario Barcia Lengkapi Pemain Asing Semen Padang

apahabar.com, PADANG – Semen Padang FC resmi mengontrak pemain berdarah Argentina Mario Alberto Barcia. Kehadirannya melengkapi…

Pemain baru Semen Padang, Mario Alberto Barcia. Foto-net

apahabar.com, PADANG – Semen Padang FC resmi mengontrak pemain berdarah Argentina Mario Alberto Barcia. Kehadirannya melengkapi tiga pemain asing yang sudah direkrut manajemen Kebau Sirah.

Mario direkrut selama satu tahun ke depan. Pemain itu didatangkan dari klub Wellington Liga New Zealand sejak awal Februari lalu. “Mario Barcia resmi dikontrak setelah dirinya melakukan uji coba dan tes medis bersama tim, hasilnya masukan dari jajaran pelatih serta manajemen sepakat mengontrak pemain ini,” kata Manajer Semen Padang FC Win Bernadino seperti dilansir Antara, Selasa (12/2).

Gelandang bertahan berusia 29 tahun itu pernah berguru di akademi Newell’s Old Boys dan Independiente junior Argentina, tempat pencetak pemain ternama dunia.

Baca Juga:Perseru Fokus Hadapi PSM di 16 Besar Piala Indonesia

Pemain ini bergabung dengan Wellington sejak 2015 dan berhasil mempersembahkan empat piala yakni New Zealand Champion pada 2016 dan 2017, Champion League Winner pada 2018 dan ASB Charity Cup Winner pada 2018.

Mario Barcia menggenapi pemain asing yang telah diikat oleh Semen Padang FC dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2019. Sejauh ini sudah tiga pemain asing yang dikontrak oleh tim Semen Padang yakni Shukurali Pulatov berkebangsaan Uzbekistan, Nildo Victoria Juffo berkebangsaan Brazil, dan Mario Barcia.

Sementara untuk penyerang asal Estonia Tritan Koskor masih dalam pra kontrak. Tritan telah menjalani tes medis dan uji coba, selanjutnya pihaknya masih menunggu rekomendasi dari jajaran pelatih dan manajemen.

Baca Juga:Rafael Senang Bisa Gabung Barito

Kabau Sirah sendiri telah mengontrak 25 pemain. Terdiri dari 17 pemain yang dipertahankan tim dari Liga 2 ditambah lima pemain lokal yang baru didatangkan musim ini. Yakni Syaiful Indra Cahya, Teja Pakualam, Roni Rosadi, Dedi Hartono, dan Muhammad Rifqi serta tiga pemain asing.

Selain itu Semen Padang juga mendatangkan pemain baru yakni Boas Atururi yang pernah memperkuat tim Kabau Sirah pada Liga 1 2017. Pada musim 2018, Boas memperkuat Persipura Jayapura setelah Semen Padang terjerembab ke Liga 2 sehingga membuat pemain berusia 29 tahun pindah ke Persipura Jayapura.

“Boas akan segera bergabung dengan kami, posisi bek sayap masih kurang dan solusinya dengan mendatangkan Boas Atururi, dia akan segera bergabung dengan tim,” pungkas Win Bernandino.

Baca Juga:Resmi Rekrut Rafael da Silva, Barito Berharap Bisa Juara

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin