Kalsel

Malam Tahun Baru, Sejumlah Ruas Jalan di Banjarmasin Ditutup

apahabar.com, BANJARMASIN – Sejumlah ruas jalan di Banjarmasin bakal di tutup pada malam tahun baru 2022….

Sejumlah ruas jalan di Banjarmasin bakal di tutup pada malam tahun baru 2022. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Sejumlah ruas jalan di Banjarmasin bakal di tutup pada malam tahun baru 2022.

Adapun ruas jalan yang dimaksud yaitu antaranya Siring RE Martadinata, Siring 0 Kilometer dan Siring Pierre Tendean.

“Karena dinilai berpotensi menimbulkan kerumunan,” kata Kasat Lantas Polresta Banjarmasin, Kompol Gustaf Adolf Mamuaya, Kamis (30/12).

Dengan ditutupnya ruas jalan itu, maka dipastikan lokasi tersebut bakal steril dari masyarakat maupun pengendara.

Gustaf turut mengatakan, bersama personel gabungan dari TNI dan pemerintah daerah, pihaknya juga akan melakukan patroli keliling.

Jika menemukan adanya kerumunan, petugas tidak segan untuk melakukan pembubaran.

“Kita juga akan melakukan swab antigen acak dan pemeriksaan sertifikat vaksin. Jika ada yang kedapatan belum vaksin maka kita arahkan ke pos pengamanan yang ada fasilitas vaksin,” katanya.

Lebih lanjut, kata Gustaf, jika terjadi kepadatan lalu lintas, polisi juga akan melakukan pengalihan arus yang sifatnya kondisional.

“Beberapa anggota sudah kita siapkan untuk floating di wilayah yang berpotensi terjadi macet,” katanya.

Wilayah itu sendiri misalnya, daerah Bundaran Kayu Tangi Banjarmasin, Simpang Taman Sari dan Gatot Subroto Banjarmasin.