Kalsel

Mahasiswa Tabalong Meninggal Segera Dipulangkan, Jenazah Sudah di Bandara Mesir

apahabar.com, TANJUNG – M Iqbal Maulaya Al Ayubi (21) mahasiswa Tabalong yang meninggal di Mesir karena…

Jenazah Iqbal disalatkan oleh rekan-rekannya di Mesir sebelum dibawa ke bandara untuk diterbangkan ke tanah air. Foto-Istimewa

apahabar.com, TANJUNG – M Iqbal Maulaya Al Ayubi (21) mahasiswa Tabalong yang meninggal di Mesir karena sakit akan dipulangkan ke tanah air.

Setelah dinyatakan meninggal jenazahnya diurus rekan-rekannya di sana, termasuk disalatkan.

Selanjutnya dibawa ke bandara Mesir untuk diterbangkan ke Indonesia.

Gubernur Keluarga Mahasiswa Mesir Kalimantan (KMMK), Achmad Damiri Salim, mengatakan jenazah Iqbal sudah pihaknya antarkan ke tempat pengiriman di bandara Mesir.

Pengiriman jenazah Iqbal akan dilakukan besok sore.

“Hari ini kami tidak mendapatkan tiket pengiriman jenazah Iqbal, jadi baru dipulangkan besok sore. Diperkirakan sampai di Jakarta pukul 17.00 Wita,” katanya melalui pesan voicenote WhatsApp, melalui Ketua Yayasan Sayangi Sesama (KS2) Tabalong, Sabtu (14/8) malam.

“Nanti saya koordinasikan lagi sama kawan-kawan di Jakarta agar sesampainya di sana bisa di bokingkan lagi tiketnya untuk diterbangkan ke Banjarmasin,” tandasnya.

Terpisah, Ketua KS2 Tabalong, Erlina Effendi Ilas mengatakan, pihaknya insyaAllah akan menjemput jenazah Iqbal ke Banjarmasin.

“Saya langsung yang berangkat ke Banjarmasin untuk menjemput jenazah Iqbal nantinya,” katanya kepada apahabar.com, Sabtu malam.

Erlina bilang, setiba di Bandara Samsudin Noor jenazah akan langsung dibawa ke Tabalong menggunakan mobil jenazah.

“Mobil jenazah nantinya dikawal oleh relawan dari Banjarmasin hingga Tanjung secara estafet,” pungkasnya.