Kalsel

Luar Biasa! Seluruh Jurusan SMK Maestro Islamic School Gandeng Lembaga Terpercaya

apahabar.com, BANJARMASIN – Keberadaan SMK Maestro Islamic School tidak boleh dipandang sebelah mata. Satuan pendidik di…

Oleh Syarif
SMK Maestro Islamic School. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Keberadaan SMK Maestro Islamic School tidak boleh dipandang sebelah mata.

Satuan pendidik di Jalan Cempaka Besar, Kota Banjarmasin ini menjalin program kerjasama dengan sederet lembaga ternama. Salah satunya Lembaga Komputer Akuntansi Online.

"Ini lembaga yang sudah sertifikasi luar biasa. Dan itu punya program terakhir yaitu Akuntansi. Di Kalimantan cuma kita yang melaksanakan ini," ujar Kepala SMK Maestro Islamic School Asmuri Ardi.

Ia menyebutkan bahwa siswa yang mengikuti program tersebut mendapatkan sertifikat. Tercatat 6 siswa turut mendapatkan nilai tertinggi di Lembaga Komputer Akuntansi Online.

"Yang negeri belum masih mempelajarinya," tekannya.

Kemudian untuk jurusan farmasi. SMK Maestro bekerja sama dengan Ikatan Farmasi di DKI Jakarta.

Menurutnya, mereka mempunyai verifikasi dan sertifikasi yang standar dalam mewujudkan harapan SMK Maestro. Mulai dari peralatan, ruang dan lain-lain.

"Jadi kita tidak sembarangan untuk memberikan pembelajaran dan penilaian akhir," ucapnya.

Khusus untuk jurusan Administrasi Perkantoran menggandeng Balai Latihan Kerja (BLK). Mereka menguji para siswa untuk siap terjun ke dunia kerja melalui praktik hingga kurikulum.

"Semuanya pakai digital. Mulai dari arsip hingga lain sebagainya," katanya.

Adapun di SMK Maestro terdapat lima jurusan, Farmasi, Akuntansi, Teknik Komputer Jaringan dan Administrasi Perkantoran.