Premier League

Liverpool Dipecundangi Nottingham Forest dengan skor 0-1

Liverpool harus pulang dengan tangan kosong usai menelan kekalahan dari tuan rumah, Nottingham Forest dengan skor tipis 0-1 lewat pemain muda Taiwo Awoniyi

Nottingham Forest kalahkan Liverpool 1-0 (Foto: Twittter @PremierLeague)

apahabar.com, JAKARTALiverpool dipaksa pulang dengan kepala tertunduk usai menerima kekalahan dari tim papan bawah Liga Inggris, Nottingham Forest dengan skor tipis 0-1.

Bertandang ke markas tim promosi Nottingham Forest di Stadion City Ground, pasukan Jurgen Klopp harus rela menerima kekalahan dari tuan rumah dalam duel pekan ke-13 Premier League, Sabtu (22/10) malam WIB.

Melawat ke markas Forest, Mohamed Salah cs dibuat kesulitan untuk membola gawangan Dean Henderson. Tampil dominan selama laga, The Reds justru tak mampu memecah kebuntuan mereka dari Forest.

Kedua tim sempat mengakhiri babak pertama dengan skor kacamata, sebelum akhirnya Nottingham Forest berhasil mencetak gol di babak kedua berkat aksi pemain muda, Taiwo Awoniyi yang membobol gawang Alisson Becker.

Dengan hasil kemenangan dari Liverpool ini penting untuk Jesse Lingard cs untuk dapat berjuang di zona degradasi klasemen sementara Liga Inggris.

Sedangan, kekalahan dari Forest merupakan hasil buruk bagi The Reds yang sulit menemukan konsistensi dalam pertandingan di beberapa pekan terakhir mereka.

Jalannya Pertandingan

Forest langsung bermain menekan sejak awal laga, mereka menggempur pertahanan Liverpool hingga membuat Van Dijk cs kewalahan menjaga lini pertahanan mereka.

Memasukin menit ke-9, Fabio Carvalho berhasil membuat Dean Henderson bekerja keras untuk menyelamatkan gawangnya dari sepakan kerasnya.

Namun, tendang Carvalho dari dalam kotak penalti masih mampu diselamatkan oleh kiper Forest. Tak lama berselang, giliran Firmino yang mencoba keberuntungannya.

Akan tetapi, tandukannya meyambut bola dari James Milner masih melebar dari gawang Nottingham Forest.

Laga memasuki menit ke-19 giliran pasukan tuan rumah yang menebar ancaman ke gawang Liverpool.

Melalui serangan balik cepat, Jesse Lingard memberikan umpan kepada Taiwo Awoniyi dari sisi kanan pertahanan Liverpool, yang kemudian diteruskan ke Cheikhou Kouyate dengan tembakan dari luar kotak penalti.

Namun, tembakannya masih mengarah tepat ke pelukan Alisson sehingga bola masih mampu diamankan oleh Kiper The Reds.

Di menit ke-30, anak asuh Jurgen Klopp gagal memaksimalkan peluang untuk membobol gawang Forest.

Mohamed Salah yang mendapatkan umpan dari Eliott yang kemudian langsung ia tembak ke arah gawang Forest, namun tendangan Salah masih terlalu lemah.

Semenit berselang, lagi-lagi Nottingham Forest memanfaatkan serangan balik cepat untuk membobol gawang Liverpool.

Namun, Forest menyia-nyiakan peluang emas tersebut untuk menjadi gol. Percobaan tendangan Lingard masih dengan mudah diantisipasi oleh Allison.

Hingga babak pertama usai, skor kacamata untuk kedua tim pun tetap tidak berubah.

Selepas turun minum, tempo permainan dari kedua tim sedikit meningkat. Liverpool mencoba tampil lebih menyerang kepertahanan Forest.

Begitupun sebaliknya, Forest menunjukkan perlawanan dengan meningkatkan intensitas serangan dengan dukungan para pendukungnya.

Alhasil, di menit ke-55 Nottingham Forest mencetak gol kejutan. Melalui skema bola mati, sepakan Williams diterima oleh Cook di sayap kanan yang kemudian bola disambut oleh Taiwo Awoniyi.

Percobaan sepakan Awoniyi pertama masih membentur tiang, tapi bola kembali balik lagi ke kakinya dan kemudian sepakan kedua berhasil membobol gawang Alisson Becker.

Berkat gol mantan pemain Liverpool itu tuan rumah unggul lebih dulu dengan skor 1-0 dari tamunya.

Tertinggal dari tuan rumah, anak asuh Jurgen Klopp lantas coba meningkatkan intensitas serangan. Namun, serangan yang dilancarkan oleh The Reds belum mampu membobol gawang Dean Henderson.

Memasuki menit-menit akhir babak kedua, Mohamed Salah cs tampak frustrasi untuk memecah kebuntuan mereka.

Jelang sepuluh menit terakhir, The Reds terus berupaya menggempur pertahanan Nottingham Forest. Tetapi hasilnya tetap saja nihil.

Hingga babak kedua berakhir, skor kemenangan 1-0 untuk tuan rumah tetap tak berubah

Susunan Pemain

Nottingham Forest (4-3-3): Dean Henderson; Serge Aurier, Scott McKenna, Steve Cook, Neco Williams, Ryan Yates, Remo Freuler, Cheikhou Kouyate, Morgan Gibbs-White, Taiwo Awoniyi, Jesse Lingard.

Pelatih: Steve Cooper

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; James Milner, Gomez, Van Dijk, Robertson, Harvey Elliott, Fabinho, Curtis Jones, Salah, Firmino, Fabio Carvalho.

Pelatih: Jurgen Klopp

Klasemen Sementara 10 teratas Liga Inggris 
Klasemen 10 teratas Liga Inggris