Sport

Link Live Streaming Liga Champions Barcelona vs Bayern Munich: Tantangan Menang Besar

apahabar.com, JAKARTA – Bertemu Barcelona tanpa Lionel Messi di fase grup Liga Champions 2021/2022, Bayern Munich…

Pertemuan terakhir Bayern Munich versus Barcelona yang menghasilkan skor 8-2 di perempat final 2019/2020. Foto: Goal

apahabar.com, JAKARTA – Bertemu Barcelona tanpa Lionel Messi di fase grup Liga Champions 2021/2022, Bayern Munich ditantang meraih kemenangan besar lagi.

Bayern melawat ke Stadion Camp Nou, markas Barcelona di matchday pertama Grup E, Rabu (15/9) dini hari.

Pertandingan tersebut disiarkan langsung SCTV dan live streaming di vidio.com mulai pukul 03.00 Wita.

Ini merupakan pertemuan yang pertama, setelah terakhir kali kedua klub bertemu di perempat final Liga Champions 2019/2020.

Dalam pertemuan terakhir, Barcelona diperkuat Lionel Messi dan dilatik Quique Setien. Sedangkan Bayern Munich masih ditangani Hansi Flick.

Bertanding di Stadion Da Luz dengan sistem satu leg, Bayern mengalahkan Barcelona dengan skor telak 8-2.

Meski sekarang terjadi sedikit perubahan komposisi di kedua klub, skor fantastis itu akan terus diingat pemain-pemain yang terlibat.

Seperti diketahui Barcelona sudah tidak lagi memiliki Lionel Messi. Di sisi lain, Bayern Munich juga telah ditangani pelatih muda Julian Nagelsmann.

“Sulit untuk mengatakan Barcelona lebih kuat atau lebih lemah, tetapi mereka sekarang berbeda,” papar Nagelsmann seperti dilansir BolaSport.

“Barcelona telah mengubah struktur pertahanan dengan menekan tinggi. Itu adalah sesuatu yang tak dilakukan bersama Messi dalam waktu dua hingga tiga tahun terakhir,” imbuhnya.

Sebelum datang ke Camp Nou, Bayern dalam kepercayaan diri tinggi. Total 9 gol dalam 2 pertandingan terakhir di Liga Jerman 2021/2022 menjadi bukti produktivitas Die Roten.

Sedangkan Barcelona bertumpu kepada ketajaman Memphis Depay, setelah Lionel Messi dan Antoine Griezmann pergi.

Depay membukukan sepasang gol dalam 3 pertandingan di Liga Spanyol 2021/2022. Bersama Timnas Belanda di kualifikasi Piala Dunia 2022, eks Lyon ini mencetak 5 gol dalam 3 partai.

Ketajaman Memphis Depay benar-benar dibutuhkan Barcelona, mengingat pelatih Ronald Koeman tidak bisa menurunkan empat penyerang lain.

Ansu Fati, Ousmane Dembele dan Sergio Aguero sudah dibekap cedera, bahkan sebelum musim 2021/2022 dimulai.

Sementara Martin Braithwaite masuk ruang perawatan, setelah menderita cedera lutut dalam pertandingan Liga Spanyol terakhir.

Bukan tidak mungkin Ronald Koeman akan langsung memberikan debut kepada Luuk de Jong yang baru didatangkan dari Sevilla.

Nama potensial lain yang dapat membantu Memphis Depay adalah Yusuf Demir dan Philippe Coutinho.

Uniknya Philippe Coutinho ikut membantu Bayern membantai Barcelona di Stadion Da Luz dengan mencetak 2 gol, semasa berstatus pemain pinjaman.

“Sudah lebih dari setahun dan beberapa pemain menderita dalam kekalahan dari Bayern,” sahut pelatih Ronald Koeman.

“Namun kami memiliki peluang unik. Kami dapat melukai Bayern yang memiliki kualitas individu serta orang-orang yang berpengalaman,” tandasnya.

Link Live Streaming Barcelona vs Bayern Munich