Coppa Italia

Lazio vs AS Roma, Duel Sarat Gengsi Derby della Capitale

Lazio dan AS Roma akan berduel pada perempat final Coppa Italia 2023/2024 Kamis, (11/1) pukul 00.00 WIB.

Lazio akan bertemu dengan AS Roma dalam pertandingan perempat final Coppa Italia 2023/2024 di Stadio Olimpico, Kamis (11/1). Foto: eliotbenner.medium.com

apahabar.com, JAKARTA - Lazio dan AS Roma akan berduel pada perempat final Coppa Italia 2023/2024 Kamis, (11/1) pukul 00.00 WIB.

Pertandingan bertajuk derby della Capitale itu dipastikan bakal berlangsung menarik dan sengit.

Kedua tim asal ibu kota italia itu sama-sama mengincar kemenangan demi meraih tiket ke semifinal Coppa Italia.  

Namun Lazio yang akan bertindak sebagai tuan rumah, memiliki peluang lebih besar di pertandingan ini.

Baca Juga: Reaksi Massimiliano Allegri Usai Juventus Permak Salernitana 6-1

I Biancoceleste berada dalam performa lebih meyakinkan. Dalam tiga laga terakhir, mereka selalu menang lawan Empoli 2-0, Frosinone 3-1, dan Udinese 2-1 di Serie A.

Tapi Lazio tetap harus waspada karena tidak akan diperkuat dua pemain andalannya karena cedera, Ciro Immobile (hamstring) dan Luis Alberto (pangkal paha).

Akan tetapi, pelatih Maurizio Sarri sudah bisa menurunkan Alessio Romagnoli yang sudah sembuh dari cedera, bahkan bek kanan Manuel Lazzari juga siap dimainkan setelah menjalani skorsing.

Sebaliknya, AS Roma hanya menang dua kali dalam lima laga terakhir di semua kompetisi (2 menang, 1 imbang, 2 kalah), termasuk ditahan Atalanta 1-1 di Serie A, akhir pekan lalu.

Baca Juga: AC Milan Raih Tiket 8 Besar Coppa Italia, Pioli Puji Pemain Muda

Lazio dan AS Roma sudah bertemu sekali musim ini, yakni pada pekan ke-12 di Liga Italia, November lalu.

Ketika itu, Mattia Zaccagni dan kolega ditahan imbang oleh skuat asuhan Jose Mourinho tanpa gol.

Di pertemuan nanti, Lazio yang memiliki performa yang lebih baik di beberapa pertandingan terakhirnya, sepertinya cukup pantas difavoritkan meraih kemenangan.

Prediksi Susunan Pemain Lazio vs AS Roma: 

Lazio (4-3-3): Provedel; Lazzari, Romagnoli, Patric, Hysaj; Guendouzi, Rovella, Kamada; Isaksen, Castellanos, Zaccagni.

AS Roma (3-5-2): Svilar; Kristensen, Mancini, Huijsen; Celik, Bove, Cristante, Pellegrini, Zalewski; Dybala, Lukaku