Hot Borneo

Layani Pengaduan, Mobil Keliling SPKT Polres Kapuas Sasar Pasar

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Kegiatan SPKT Polres Kapuas, Kalteng, Majaketun menyasar kawasan pasar tradisional di daerah…

Petugas mobil keliling SPKT Polres Kapuas, Kalteng saat melayani laporan masyarakat. Foto-apahabar.com/Istimewa

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Kegiatan SPKT Polres Kapuas, Kalteng, Majaketun menyasar kawasan pasar tradisional di daerah setempat, Kamis (11/8).

Kegiatan SPKT Polres Kapuas Majaketun sendiri adalah kegiatan pelayanan yang menyentuh langsung ke masyarakat dengan menggunakan mobil keliling.

Masyarakat yang ingin membuat laporan kehilangan maupun pengaduan dapat melapor langsung ke mobil keliling Majaketun SPKT Polres Kapuas tersebut.

“Sehingga masyarakat yang tidak dapat membuat laporan ke polsek maupun polres karena jauh dari lokasi mereka bekerja, dapat terbantu karena lebih dekat,” kata Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono.

Menurut Qori kegiatan ini dilakukan agar bisa menyentuh langsung kepada masyarakat yang sedang melaksanakan aktivitas dan memerlukan Yanlik membuat laporan kehilangan maupun laporan pengaduan.

“Kegiatan SPKT Majaketun sendiri dilaksanakan di seputaran kota Kuala Kapuas, khususnya di tempat-tempat keramaian masyarakat,” ujarnya Qori Wicaksono.

Ditambahkannya bahwa mobil keliling SPKT Polres Kapuas dapat ditemui di sekitar Pasar Kamis Jalan Barito dan Jalan Jenderal Sudirman serta beberapa lokasi lainnya di Kecamatan Selat.