Kalsel

Lapas Banjarmasin Dirazia, Napi Ketahuan Sembunyikan Sajam Rakitan dan Handphone

apahabar.com, BANJARMASIN – Warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin dirazia petugas gabungan dari…

Oleh Syarif
Lapas Kelas IIA Banjarmasin dilakukan razia olehpetugas gabungan menggelar razia di Lapas Kelas IIA Banjarmasin. Foto-Humas Lapas Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin dirazia petugas gabungan dari TNI, Polri dan BNN, Rabu malam (7/4).

Hasilnya, petugas menemukan barang-barang yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban di Lapas Banjarmasin. Misalnya senjata tajam rakitan, korek api, hp android beserta kabel dan changernya.

Tim gabungan melakukan penggeledahan blok, kamar dan badan warga binaan.

"Alhamdulillah, terpampang di depan kita hasil temuan dan masih terdapat benda-benda yang menyalahi aturan," ujar Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banjarmasin, Porman Siregar.

Menurutnya dari hasil temuan kemungkinan ada oknum yang melakukan kegiatan memasukkan barang tersebut.

Karenanya, ia pun menegaskan kepada seluruh petugas jangan terlibat dengan barang-barang menyalahi aturan.

"Jika petugas terlibat dengan hal tersebut maka akan kami proses dengan aturan yang berlaku," ucapnya.

Pada razia gabungan kali ini dilakukan tes urine untuk warga binaan Pemasyarakatan Lapas Banjarmasin.

Hasilnya, seluruh warga binaan Lapas Banjarmasin negatif.

Kegiatan berjalan dengan lancar dengan harapan Razia Gabungan ini dapat mengoptimalkan kinerja dan memberikan kontribusi positif serta dapat meningkatkan keamanan dan ketertiban di Lapas Banjarmasin.