Kalsel

Kuatkan Imun Generasi Muda, Kodim 1022/Tanah Bumbu Kembali Gelar Vaksinasi Anak

apahabar.com, BATULICIN – Kodim 1022/Tanah Bumbu menggelar lanjutan kegiatan Serbuan Vaksinasi Nasional yang dipusatkan di Aula…

Oleh Syarif
Vaksinasi untuk anak-anak di Makodim 1022/Tanah Bumbu. Foto-Kodim 1022/TNB

apahabar.com, BATULICIN – Kodim 1022/Tanah Bumbu menggelar lanjutan kegiatan Serbuan Vaksinasi Nasional yang dipusatkan di Aula Makodim desa Sarigadung, Rabu (14/7).

Serbuan vaksinasi kali ini diselenggarakan untuk anak-anak yang berusia 12 tahun ke atas agar imun mereka semakin meningkat.

Ada 100 anak yang menerima vaksinasi Covid-19 tahap pertama ini.

“Demi melindungi para generasi muda, para calon pemimpin bangsa, tindakan vaksinasi ini sangatlah perlu dilakukan,” ucap Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Cpn Rahmat Trianto.

Kegiatan ini digelar dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-63 Kodam VI/Mulawarman.

“Semoga kita semua terbebas dari virus Covid-19,” pungkas Dandim.

Selain dilaksanakan di Makodim, vaksinasi juga dilaksanakan oleh jajaran koramil di wilayah Kodim 1022/Tanah Bumbu dengan 910 dosis.