Politik

KPU Tabalong Diisi Wajah Baru, Intip Nama-Namanya..

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak lima anggota Komisi Pemilihan Umum Tabalong, Kalsel, masa jabatan 2019-2024 telah dilantik…

Ilustrasi KPU. Foto-Ist

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak lima anggota Komisi Pemilihan Umum Tabalong, Kalsel, masa jabatan 2019-2024 telah dilantik oleh KPU RI, tiga di antaranya merupakan wajah baru.

“Pelantikan bertempat di aula KPU RI dan pemilihan ketua juga kami laksanakan di Jakarta,” jelas anggota KPU Kabupaten Tabalong Muhammad Sunaryo di Tanjung, dikutip dari ANTARA Minggu (24/3).

Baca Juga: Survei Membuktikan Jokowi-Ma'ruf Unggul

Untuk tiga wajah baru yang mengisi jabatan di KPU Tabalong sebelumnya aktif di Panwaslu maupun Panitia Pemilihan Kecamatan, mereka adalah Muhammad Sunaryo, M Husaini dan Ardiansyah.

Mantan anggota Panitia Pengawas Kecamatan Murung Pudak itu menyatakan rasa syukurnya bisa terpilih menjadi anggota KPU periode 2019-2024.

Perasaan yang sama juga dilontarkan mantan anggota Bawaslu Kabupaten Tabalong Ardiansyah. Ia bersyukur terpilih menduduki jabatan Ketua KPU setempat.

Sedangkan dua komisioner yang turut dilantik Ketua KPU RI Arief Budiman yakni Murjani dan Cicik Agus Sulistiani merupakan anggota KPU Kabupaten Tabalong periode sebelumnya.

Sementara itu penunjukkan Ardiansyah sebagai Ketua KPU berdasarkan berita acara yang dikeluarkan KPU Tabalong Nomor 19/PP.06-BA/6309/KPU-KAB/III/2019.

Sebelumnya ada tiga calon Ketua KPU Tabalong masing-masing Murjani, Ardiansyah dan Cicik Agus Sulistiani melalui proses dua kali voting.

Selain menjabat Ketua KPU Ardiansyah juga bertanggungjawab untuk Divisi Keuangan dan Logistik.

Selanjutnya Divisi Teknis dan Hubmas oleh Murjani, Divisi Hukum Cicik Agus Sulistiani, Divisi Perencanaan dan Data Muhammad Sunaryo dan Divisi Sosialiasi, SDM dan Partisipasi Masyarakat dipegang M Husaini.

Baca Juga: Pilpres 2019: Floating Voters Kalsel Dominan Milenial

Editor: Fariz