Kalsel

Kotabaru Geger Api, Sehari Dua Lokasi Terbakar

apahabar.com, KOTABARU – Dalam sehari ini, musibah kebakaran di Kotabaru sudah dua kali terjadi di lokasi…

Rumah Julak Sirah, warga Desa Batu Tunau, Kecamatan Pulau Laut Timur, Kotabaru hangus terbakar Selasa (06/10) pagi. Foto-Khairian for apahabar.com

apahabar.com, KOTABARU – Dalam sehari ini, musibah kebakaran di Kotabaru sudah dua kali terjadi di lokasi berbeda.

Setelah Kantor Gapensi, giliran rumah warga Desa Batu Tunau Kecamatan Pulau Laut Timur, hangus terbakar.

Sebelumnya Selasa (06/10) subuh, warga Tarjun dan Semayap digegerkan kebakaran Kantor Gapensi.

Nah, Selasa pagi pukul 08.00 WITA, giliran warga Desa Batu Tunau Kecamatan Pulau Laut Timur, Kotabaru geger api.

Plt Kepala Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kotabaru, Khairian Anshari mengatakan kebakaran di Kecamatan Pulau Laut Timur itu menghanguskan satu unit rumah warga di Batu Tunau.

“Jadi, itu kejadiannya sekitar pukul delapan pagi tadi,” kata Khairin Anshari ketika dihubungi apahabar.com, Selasa (6/10) siang.

Khairian Anshari menambahkan, kebakaran terjadi di RT 01 Desa Batu Tunai, dan pemilik rumah bernama Julak Sirah.

Bangunan rumah Julak Sirah yang terbakar terbuat dari kayu dan beratap daun sehingga api dengan cepat membakar rumah.

Sementara, untuk asal-muasal api Khairian Anshari belum mengetahui dengan pasti.

Namun, pihaknya telah menerjunkan anggota untuk meninjau lokasi kebakaran.

“Kalau asal api belum diketahui. Tapi, petugas sudah kami minta terjun langsung meninjau ke sana,” pungkas Khairian Anshari.

Meski belum dapat diketahui berapa angka kerugian akibat kebakaran ini, namun beruntung dalam insiden ini tidak menelan korban jiwa.