Kalsel

Ketua DPRD Tala: Kami Siap Swab Test Massal

apahabar.com, PELAIHARI – Kabar 13 Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sekretariat DPRD Tanah Laut terpapar Covid-19,…

Ilustrasi swab. Foto-Istimewa

apahabar.com, PELAIHARI - Kabar 13 Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sekretariat DPRD Tanah Laut terpapar Covid-19, menjadi perhatian serius para wakil rakyat setempat.

“Kami pimpinan dan seluruh anggota dewan mengapresiasi langkah Sekretariat DPRD yang sudah melakukan swab memanfaatkan alat PCR milik daerah yang sudah dibeli atau yang telah dimiliki di Rumah Sakit Hadji Boejasin Pelaihari,” ujar Ketua DPRD Tala, Muslimin, Selasa (11/08).

Bahkan, jelas dia, dirinya dan anggota siap mengikuti jejak Sekwan melakukan test swab massal. "Pada dasarnya kami siap sebagai upaya mendukung pemerintah dalam hal pencegahan Covid-19 di Tanah Laut,” katanya.

Tentunya swab massal anggota DPRD Tala juga perlu koordinasi sama pimpinan lain dan pimpinan fraksi masing-masing.

Sebab Langkah Sekretariat Dewan ini hendaknya ini diikuti oleh SKPD lainnya di lingkup pemerintah daerah setempat guna pencegahan dan memutus mata rantai Covid 19 ini. “Kalau Pemda menetapkan pemberlakuan swab massal, maka tidak ada pengecualian,” sebutnya.

Adanya pegawai sekretariat dewan yang terjangkit virus asal Wuhan China itu, Muslimin melihat seluruhnya mereka sudah ketat menjalankan protokol kesehatan. Bahkan tidak pernah melakukan perjalanan dan tetap standby di kantor.

“Bahkan sekarang bulan Agustus untuk kegiatan rapat-rapat kami cancel semua.
Terkecuali rapat-rapat pembahasan KUA PPAS 2021 yang tidak bisa ditunda,” ujarnya.

Editor: Syarif