DPRD Kotabaru

Ketua DPRD Kotabaru Bersama Komunitas Trail Sa Ijaan Bagikan Seribu Al Qur’an dan Iqra

apahabar.com, KOTABARU – Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis bersama komunitas Trail Sa Ijaan Peduli membagikan seribut…

Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis saat menyalurkan bantuan Al Qur’an dan Iqra. Foto-Ist

apahabar.com, KOTABARU – Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis bersama komunitas Trail Sa Ijaan Peduli membagikan seribut unit Al Qur’an dan Iqra.

Syairi Mukhlis mengatakan penyaluran Al Qur’an dan Iqra merupakan salah satu program prioritas Komunitas Trail Sa Ijaan Peduli mengisi waktu luang di akhir pekan.

Pembagian Al Qur’an dan Iqra diharapkan dapat membantu warga Sa Ijaan belajar membaca kitab suci, sehingga tercipta generasi yang Qur’ani.

“Intinya, komunitas kami ini tidak hanya dijadikan sebagai sarana silaturrahmi antar pecinta motor trail semata, akan tetapi menjadi wadah untuk berkegiatan sosial, dan bermanfaat bagi banyak orang,” ujar Syairi, Sabtu (15/1) sore.

Syairi bilang, selain membagikan Al Qur’an dan Iqra, komunitasnya juga akan menggelar aksi sosial untuk membantu warga Banjarbaru yang terimbas banjir.

“Dalam waktu dekat ini, kami juga akan menggelar Bhaksos di Banjarbaru. Di sana juga akan ada aksi penggalangan dana untuk pembangunan masjid,” ujar Syairi mengakhiri.