Penyebaran Flu Pilek

Ketahui Waktu Penyebaran Flu, Hindari Demi Kesehatan Diri

Flu dapat dengan mudah menular pada orang lain. Ketahui waktu penyebaran virus tersebut untuk menghindari risiko penularan.

Ilustrasi flu. Foto: interstid/istock photo

apahabar.com, JAKARTA - Flu dapat dengan mudah menular pada orang lain. Ketahui waktu penyebaran virus tersebut untuk menghindari risiko penularan.

Flu merupakan gejala umum yang biasa terjadi pada manusia. Biasanya flu terjadi karena ada infeksi virus saluran pernapasan atas yang disebabkan oleh sejumlah virus berbeda. Biasanya tidak butuh waktu lama untuk tubuh merasa sakit setelah terkena virus flu. 

Flu atau pilek memiliki beberapa gejala dan indikasi tertular seperti hidung tersumbat, sakit tenggorokan, demam dan batuk. Bahkan menyebabkan nyeri badan dan penurunan nafsu makan.

"Flu ringan memiliki waktu inkubasi, mulai dari waktu setelah terpapar hingga sebelum gejala berkembang, sekitar satu hingga tiga hari," ujar Amy Zack, MD, seorang dokter di Cleveland Clinic.

Waktu Penularan Virus untuk Menyebar
Waktu Penyebaran Pilek. Foto: quizizz

Masa inkubasi (masa jendela) adalah rentang waktu yang diperlukan sejak tubuh terinfeksi oleh virus sampai gajalanya muncul. Biasanya setelah kontak pertama dengan virus.

Pilek dapat menularkan virusnya ketika menujukkan gejala, sekitar satu hingga dua minggu. Jika mengalami gejala pilek, lebih baik untuk tinggal di rumah dan menghindari penyebaran kepada orang lain.

Baca Juga: Polusi Buruk Bikin Anak Mudah Pilek, Obati dengan Bahan Alami

Orang dewasa dapat menularkan virus pada orang lain dalam 5 hingga 10 hari setelah gejala. Sesudahnya, tingkat penularan flu akan menurun meski masih memiliki risiko.

Terlebih dengan sistem imun yang lemah, maka sangat mudah flu tersebut tertular pada mereka. Inilah yang menyebabkan flu dengan mudah menyebarkan virusnya.

Pilek dapat menyebar langsung dari penderitanya melalui droplet di udara saat bersin atau batuk. Bisa juga melalui sentuhan pada wajah, hidung atau tangan.

Juga dapat menular melalui kontak dekar, terutama saat berbicara. Hal ini diketahui saat berbicara lendir dan air liur bisa keluar ke udara.

Pengobatan Flu

Cara terbaik untuk mencegah penyebaran pilek adalah dengan menghindari kontak dengan orang lain, dan mencuci tangan dengan sabun selama 20 detik.

Untuk mengobati flu, Zack menyarankan meminum obat yang dijual bebas guna mengatasi gejalanya. Dan memastikan menghubungi dokter untuk dilakukan diagnosis lainnya.